Demokrat Pede Banget Khofifah Menang di Pilgub Jatim
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat Agus Hermanto yakin Khofifah Indar Parawansa akan memenangkan pemilihan Gubernur Jawa Timur atau Pilgub Jatim 2018.
"Kami yakin Bu Khofifah dapat kemenangan karena memang semuanya sudah disurvei," kata Agus di gedung DPR, Jakarta, Rabu (29/11).
Agus menambahkan Majelis Tinggi Partai Demokrat juga sudah melaksanakan tugasnya dengan betul-betul teliti sehingga memutuskan mengusung Khofifah. "Dengan fluktuasi yang tinggi sehingga yang kami hasilkan mengusung Bu Khofifah," paparnya.
Seperti diketahui, Partai Demokrat sudah mengusung Khofifah berpasangan dengan Bupati Trenggalek Emil Dardak di Pilgub Jatim 2018.
Soal Khofifah harus mundur atau tidak dari jabatan menteri sosial, Agus menyerahkan sepenuhnya kepada mekanisme yang berlaku.
Menurut Agus, acuan hukumnya sudah jelas dan tidak boleh dilanggar. "Semua kami serahkan pada aturan yang ada," tegas wakil ketua DPR itu. (boy/jpnn)
Soal Khofifah Indar Parawansa harus mundur atau tidak dari jabatan Menteri Sosial, Demokrat menyerahkan sepenuhnya kepada mekanisme yang berlaku.
Redaktur & Reporter : Boy
- Pertebal Dukungan ke Luluk-Lukman, Sukarelawan Cantiq Surabaya Gelar Konvoi
- Ingin Pembangunan Jatim Dilanjutkan, Kaesang Dukung Khofifah-Emil
- Hari Terakhir Kampanye, Khofifah Tegaskan Jatim Gerbang Baru Nusantara untuk Rakyat
- Aksi Nyata Memenangkan Khofifah-Emil, Gokil Gaspoll Gelar Tebus Minyak Murah di Surabaya
- Relasi Siap Menangkan Wahyu-Ali dan Khofifah-Emil di Kota Malang
- Khofifah-Emil Punya Komitmen Konkret Menjadikan Jatim Episentrum Ekonomi Indonesia Timur