Demokrat Persilakan Peserta Konvensi Diangkat jadi Menteri
jpnn.com - JAKARTA -- Partai Demokrat kembali menegaskan bahwa konvensi yang dilangsungkan sejak setahun lalu bukan berarti sia-sia belaka.
Ketua Harian Partai Demokrat Syarief Hasan, mempersilakan pemenang Pilpres mengambil tokoh-tokoh terbaik dari konvensi untuk diangkat sebagai menteri.
"Sekali lagi, konvensi adalah untuk cari capres seperti saudara-saudara ketahui. Mereka punya kapasitas dan kompetensi tinggi. Saya persilakan, untuk dipilih jadi menteri," kata Syarief dalam jumpa pers di kantor DPP Demokrat, Jakarta Pusat, Jakarta, Selasa, (20/5).
Syarief pun enggan membahas lebih jauh masalah konvensi yang telah usai itu. Ia hanya kembali menegaskan saat ini Demokrat bersikap netral dan tidak memihak pada kubu manapun.
"Ke depan kita lihat saja perkembangannya, bahwa Partai Demokrat tentunya ingin melihat dan menyimak program capres ke depan khususnya ekonomi, semuanya dinilai di amati dan dinilai kami. Kami saat ini nonblok," tandas Syarief. (flo/jpnn)
JAKARTA -- Partai Demokrat kembali menegaskan bahwa konvensi yang dilangsungkan sejak setahun lalu bukan berarti sia-sia belaka. Ketua Harian Partai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Refleksi dan Proyeksi Kemenag 2025, Saatnya Introspeksi
- Malam Tahun Baru, Ancol Hadirkan Pertunjukan 1.000 Drone hingga Pesta Kembang Api
- Kenaikan PPN dari Rakyat Akan Kembali kepada Rakyat
- Halalin Luncurkan Sistem Pembelajaran Sertifikasi Halal Berbasis Digital, Buka Peluang Kerja Baru
- Ini Kesimpulan Polisi soal Mahasiswi UPI Tewas di Gedung Gymnasium
- Menyikapi Status Tersangka Hasto, Said PDIP Harap KPK Lepas dari Intervensi