Demokrat Pertimbangkan Beri Izin Kader Dukung Jokowi

jpnn.com, JAKARTA - Partai Demokrat tampaknya mulai mengambil ancang-ancang untuk main dua kaki di Pilpres 2019. Saat ini, DPP partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono itu tengah mempertimbangkan memberi izin kepada kader untuk secara terbuka mendukung pasangan Joko Widodo - Ma'ruf Amin.
Ketua Bidang Advokasi Partai Demokrat Ferdinand Hutahean menjelaskan ada empat provinsi yang menyatakan dukungan terhadap pasangan Joko Widodo-Ma'ruf Amin. Keputusan tersebut, kata Ferdinand berbeda dengan pengurus pusat yang mengumumkan dukungan pada pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.
Saat ini, menurut dia, DPP tengah membahas tentang dispensasi khusus bagi pengurus daerah dan calon legislatif di wilayah-wilayah tersebut. Langkah ini diambil untuk mempermudah caleg meraup suara.
"Kami akan pertimbangkan dispensasi khusus mengingat kader-kader kami di sana juga tidak boleh jadi kesulitan mencari pemilih bagi dirinya," ujar Ferdinand di Kawasan Mega Kuningan, Jakarta, Minggu (9/9).
Ferdinand meminta para ketua DPD bersabar menunggu dispensasi yang diberikan oleh DPP. Ia memastikan DPP sedang menggodok dispensasi yang diberikan.
"Kami tidak bisa sampaikan, kami harus bicara dulu dengan daerah tersebut, apakah memang dibutuhkan dispensasi khusus apa tidak," pungkasnya. (nes/rmol)
Partai Demokrat tampaknya mulai mengambil ancang-ancang untuk main dua kaki di Pilpres 2019. Saat ini DPP
Redaktur & Reporter : Adil
- Sahroni Nilai Pertemuan Sespimmen Polri dengan Jokowi Kurang Pas, Begini Alasannya
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah
- Peserta Sespimmen Menghadap ke Jokowi, Pengamat: Berisiko Ganggu Wibawa Prabowo
- Sufmi Dasco Ahmad Bicara Soal Isu Matahari Kembar, Begini Kalimatnya