Demokrat: Prediksi Mama Laurent Terlalu Besar
Jumat, 10 April 2009 – 17:29 WIB
JAKARTA- Ketua DPP Partai Demokrat Ruhut Sitompul mengemukakan prediksin peramal Mama Lauren terlalu besar. Menurut dia, Demokrat bisa meraup suara sekitar 25-30 persen, tidak seperti diterawang Mama Laurent. Namun, Ruhut tetap mengucapkan terima kasih kepada Mama Laurent.
“Kami terima kasih kepada rakyat Indonesia yang telah memberi kepercayaan tinggi kepada Demokrat. Mudah-mudahan Demokrat benar-benar menjadi pemenang Pemilu 2009 ini sebagaimana diumumkan sejumlah lembaga survei.” Ruhut kepada JPNN disela-sela kunjungannya ke Pusat Tabulasi Nasional di Hotel Borobudur, Jumat sore (10/04).
Ruhut juga tak lupa mengucapkan terima kasih kepada Mama Laurent karena telah memprediksi Partai Demokrat menang sekitar 45-50 persen pada Pemilu Legislatif 9 April 2009. “Ya, kami ucapkan terima kasih kepada Mama Laurent yang memprediksi Demokrat hingga 50 persen. Tapi saya kira, kami akan perolehn suara sekitar 25-30 persen. Kalau memang bisa lebih, ya... tentu kami sangat senang,” tukasnya.
Hanya saja, kata Ruhut, sejumlah daerah memang ada yang memperoleh 44 persen untuk Demokrat. “Ya, ada hasil real count ini yang umumkan Demokrat dapat 44 persenan, artinya kita sangat bersyukur dan terima kasih kepada masyarakat. Kami juga diminta oleh Pak SBY untuk terus memberitahu masyarakat tentang program kami. Sebagai ikon di Demokrat, saya kira besarnya dukungan masyarakat karena kinerja Pak SBY selama ini dipandang berhasil,” klaimnya.(fuz/gus/JPNN)
JAKARTA- Ketua DPP Partai Demokrat Ruhut Sitompul mengemukakan prediksin peramal Mama Lauren terlalu besar. Menurut dia, Demokrat bisa meraup suara
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Prabowo Tak Diundang ke HUT PDIP, tetapi Bakal Diminta Hadir Pas Kongres
- Raih 3 Juta Lebih Suara, Andra Soni-Dimyati Ditetapkan jadi Gubernur & Wagub Terpilih Banten
- Gelar HUT ke-52 di Sekolah Partai, PDIP Lakukan dengan Konsep Seperti Ini
- Kongres V Bakal Tindak Lanjuti Hasil Rakernas Soal Penetapan Megawati Jadi Ketum PDIP
- Tim Hukum DIA Bakal Bongkar Dugaan 1,6 Juta Tanda Tangan Palsu di Pilgub Sulsel
- KPU Jakarta Resmi Menetapkan Pramono-Rano Sebagai Gubernur dan Wagub Jakarta