Demokrat Segera Panggil Angelina dan Mirwan
Jumat, 17 Juni 2011 – 13:49 WIB

Demokrat Segera Panggil Angelina dan Mirwan
JAKARTA- Mantan Bendaharawan Umum Partai Demokrat, M Nazaruddin rupanya tak mau sendirian menanggung kasus suap Sesmenpora dalam proyek Wisma Atlet di Palembang. Dari persembunyiannya di Singapura Nazaruddin menyebut keterlibatan kader Partai Demokrat lainnya, yaitu Anggelina Sondakh, dan Mirwan Amir serta kader PDI Perjuangan, Wayan Koster. Nazaruddin yang saat ini berada di Singapura menyebut nama Anggelina Sondakh, Wayan Koster, dan Mirwan Amir. Uang sogokan tersebut diterima oleh politikus PDIP Wayan Koster, sebelum berpindah tangan ke Angelina Sondakh dan kemudian ke Mirwan, yang selanjutnya membagikan ke pemimpin badan anggaran.
Sekretaris Fraksi Partai Demokrat mengatakan pihaknya segera memanggil nama-nama tersebut untuk mengklarifikasi kebenaran informasi itu. "Kami akan mencari kebenaran informasi, apa benar sumbernya dari Nazarudin. Kita akan klarifikasi dan mendalami itu. Kami akan panggil Angelina dan Mirwan," kata Saan Mustofa, Sekretaris Fraksi Partai Demokrat, Jumat (17/6) di Jakarta.
Seperti diberitakan, Nazaruddin akhirnya buka mulut menyebut tiga nama yang dianggap paling bertanggung jawab dalam skandal suap Wisma Atlet SEA Games Palembang.
Baca Juga:
JAKARTA- Mantan Bendaharawan Umum Partai Demokrat, M Nazaruddin rupanya tak mau sendirian menanggung kasus suap Sesmenpora dalam proyek Wisma
BERITA TERKAIT
- Penahanan Hasto Bukti KPK Tak Pandang Bulu
- Pelita Air Bersinergi dengan BIH Tingkatkan Layanan Kesehatan dan Pariwisata Medis
- Laksda TNI Edwin Bicara Soal Peran Strategi TNI AL Menjaga Potensi Maritim Menuju Swasembada Pangan
- Buntut Polemik Lagu Bayar Bayar Bayar, Sukatani Dapat Tawaran jadi Duta Polri
- Mediator dari DPC Peradi Jakbar Diharapkan Bisa Mendamaikan Perkara Perdata
- Pejabat Pemkab Sumedang jadi Direktur di Kementerian PKP, Wabup Fajar Ucap Syukur