Demokrat Soroti Shopping Cawapres PDIP
Jumat, 23 Januari 2009 – 19:56 WIB

Demokrat Soroti Shopping Cawapres PDIP
JAKARTA – Ketua DPP Partai Demokrat, Anas Urbaningrum pada JPNN di Jakarta, Jumat (23/1) menjelaskan, dalam membangun koalisi dengan sejumlah parpol lain yang telah dirancang Demokrat, setidaknya nanti akan mampu menggolkan kembali capres Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sebagai presiden RI untuk lima tahun mendatang.''Kami yakin, dengan koalisi yang kuat dan bervisi, Pak SBY akan mampu menjadi orang nomor satu di negara ini,'' katanya.
Hanya saja, pihaknya mengakui kalau hingga saat ini belum menentukan orang yang akan mendampingi SBY sebagai calon wakil presiden (Cawapres). Karena, hal itu akan ditetapkan oleh partai Demokrat bersama partai mitra koalisi setelah pemilu legislatif nanti.
Baca Juga:
Yang jelas, lanjut dia, pihaknya tidak seperti PDI Perjuangan yang telah melakukan shopping cawapres banyak-banyak untuk kemudian dikerucutkan. Karena menurut dia, apa yang dilakukan PDI Perjuangan itu mirip dengan memberikan angin segar kepada banyak orang. Padahal, cawapres itu hanya satu orang saja.
''Kami bukan untuk melawan pengeroyokan dari PDI Perjuangan yang telah mengeroyok Presiden SBY yang kembali bertarung dalam Pilpres periode 2009-2014,'' ungkapnya.(sid/JPNN)
JAKARTA – Ketua DPP Partai Demokrat, Anas Urbaningrum pada JPNN di Jakarta, Jumat (23/1) menjelaskan, dalam membangun koalisi dengan sejumlah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Bawaslu Sebut PSU Pilkada Serang Berjalan Lancar Meski Ada OTT Pelaku Politik Uang
- Bawaslu RI Turun Langsung Awasi PSU Pilkada Serang, Ada Temuan Pelanggaran
- Sejumlah PAC PDIP Datangi Megawati Setelah PN Jakpus Menangkan Gugatan Tia Rahmania
- Kongres PDIP Bakal Diisi Acara Pengukuhan Megawati Sebagai Ketua Umum
- Mbak Puan Sentil Israel soal Serangan di Palestina