Demokrat tak Mau Komentari Mundurnya Harry Tanoe

Demokrat tak Mau Komentari Mundurnya Harry Tanoe
Demokrat tak Mau Komentari Mundurnya Harry Tanoe
Yang jelas, kata dia, NasDem sudah menjadi partai peserta pemilu sesuai keputusan Komisi Pemilihan Umum (KPU). Menurutnya, dalam pemilu nanti, NasDem tetap menjadi pesaing Partai Demokrat. 

"Tentunya setiap partai peserta pemilu akan menjadi pesaing yang tidak diremehkan oleh partai manapun termasuk Partai Demokrat," bebernya.

Dia berharap, semua partai dalam kondisi terbaik. Karena, dia mengaku sebagai kader PD tidak ingin melihat partai-partai yang sudah lolos KPU mengalami masalah internal yang berakibat mengurangi kepercayaan publik kepada partai-partai politik. "Karena, yang kena bukan hanya NasDem tetapi partai-partai lain," ujarnya.

Dia menegaskan, dipilih rakyat atau tidak itu urusan NasDem bukan urusan Demokrat. "Karena efeknya akan jelek kalau partai peserta pemilu mengalami masalah. Sehingga ini akan memelihara ketidakpercayaan publik terhadap partai-partai politik," pungkasnya. (boy/jpnn)

JAKARTA -- Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat Hayono Isman mengatakan partainya tidak mau mencampuri masalah mundurnya Harry Tanoesudibyo dari


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News