Demokrat Tidak Mau Jadi Penonton di Pilpres
jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Max Sopacua yakin partainya masih bisa berpartisipasi dalam pemilu presiden (pilpres) bulan Juli 2014 mendatang. Max tak sepakat jika Partai Demokrat diprediksi hanya akan menjadi penonton dalam pilpres 2014.
"Nggak mungkin Demokrat hanya jadi penonton. Demokrat itu pemenang pemilu, dan presiden dua kali berturut-turut. Untuk jadi penonton tidak akan terjadi," kata Max di kantor DPP Partai Demokrat, Kramat Raya, Jakarta, Jumat (16/5).
Meski begitu, Max mengakui bahwa elektabilitas peserta Konvensi Capres Partai Demokrat jauh dibawah bakal calon presiden (capres) partai politik (parpol) lainnya seperti Joko Widodo dan Prabowo Subianto. Tetapi, ia menegaskan bahwa hasil konvensi tetap menjadi acuan untuk menentukan arah koalisi Partai Demokrat.
"Memang sulit bersaing dengan capres yang ada, tapi itu data, data itu dikaji majelis tinggi, mau tetap aja, poros sendiri. Kemudian siapa yang mau diajukan," papar mantan presenter TVRI ini.
Ia menambahkan, arah koalisi Partai Demokrat akan dimatangkan dalam rapat rapat pimpinan nasional (rapimnas). Rapat rencananya akan digelar pada tanggal 20 Mei mendatang.
"Kajian yang dilakukan majelis tinggi, sampai batas akhir tanggal 20 Mei malam sampai pukul 00.00 WIB malam," tandasnya.
Seperti diberitakan, Menteri BUMN Dahlan Iskan telah ditetapkan sebagai pemenang Konvensi Capres Partai Demokrat. Namun, Partai Demokrat belum bisa memastikan apakah Dahlan akan diusung dalam pilpres 2014. (dil/jpnn)
JAKARTA - Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Max Sopacua yakin partainya masih bisa berpartisipasi dalam pemilu presiden (pilpres) bulan Juli 2014
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni Diberi Banyak Apresiasi Saat Evaluasi Kinerja di Kemendagri
- Kemendagri Apresiasi Kinerja Pj Gubernur Sumut, Luar Biasa
- 5 Berita Terpopuler: Pernyataan BKN Keluar, Kepastian Besaran Gaji PPPK Paruh Waktu Ada tetapi Tanpa Tunjangan, Waduh
- Gaji PPPK Paruh Waktu Rp 3,8 Juta, Jam Kerja Part Time Belum Jelas
- Peradi Masih jadi Pilihan Utama Calon Advokat Untuk Ikuti PKPA
- Masjid Indonesia Pertama di Yokohama Jepang Resmi Dibangun