Demokrat: Tidak Usah Dirisaukan
jpnn.com - jpnn.com - Politikus senior Partai Demokrat Letnan Jenderal (Purn) Evert Ernest Mangindaan memastikan partainya belum memutuskan mendukung siapa pun pada putaran kedua pemilihan kepala daerah (pilkada) Jakarta.
Partai berlambang mercy ini juga tidak merisaukan ke mana suara calon Gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono akan dialihkan.
"Belum ada keputusan ke mana suara. Dan itu tidak usah dirisaukan," kata Mangindaan di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (17/2).
Sebab, kata Mangindaan, masyarakat nanti akan menentukan sendiri figur yang paling tepat memimpin DKI Jakarta lima tahun ke depan.
Dia yakin semua figur termasuk AHY sebenarnya tepat memimpin Jakarta. Hanya saja dia mempersilakan masing-masing pribadi menilai siapa yang lebih pas.
"Menurut saya semuanya pas, tapi yang lebih pas siapa, masyarakat yang menilai," kata Mangindaan.
Dia juga tidak mempersoalkan kekalahan Agus di pilkada DKI Jakarta. Terlebih lagi, Agus secara kesatria sudah mengakui dan mengucapkan selamat kepada dua pesaingnya.
"Kami terus terang, kalau tidak bisa menang ya tidak apa-apa," kata mantan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi itu. (boy/jpnn)
Politikus senior Partai Demokrat Letnan Jenderal (Purn) Evert Ernest Mangindaan memastikan partainya belum memutuskan mendukung siapa pun pada putaran
Redaktur & Reporter : Boy
- Hinca Demokrat: Kami Mendengar, Kasus Tom Lembong Sarat Balas Dendam Politik
- Peringati HKN 2024, Ibas Ajak Masyarakat Dukung dan Kawal Reformasi Kesehatan
- Eks Klien Curhat soal Survei Poltracking: Saya Rugi Besar, Data Ngaco Semua
- Kementrans Bakal Revitalisasi Kawasan Transmigrasi untuk Mendukung Pertumbuhan Ekonomi 8%
- Status Tersangka Denny Indrayana di Kasus Payment Gateway Harus segera Dieksekusi
- Demokrat Minta Auditor BPK Diusut Terkait Jual Beli Opini WTP