Demokrat Tunggu Sikap PKS
Selasa, 12 April 2011 – 17:50 WIB

Demokrat Tunggu Sikap PKS
JAKARTA—Anggota Dewan Pembina Demokrat, Syarif Hassan, mengatakan pergantian Abu Rizal Bakrie dari posisi ketua harian Sekretariat Gabungan (Setgab) merupakan bagian dari evaluasi barisan partai koalisi.
‘’Ini bagian dari evaluasi. Evaluasi akan berlanjut terus tidak pernah berhenti,’’ tegas Syarif pada wartawan di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (12/4).
Namun demikian, Syarif mengatakan pergantian Ical-sapaan Abu Rizal Bakrie-juga merupakan suatu hal yang wajar, untuk membuka kontribusi masing-masing ketua umum partai koalisi menjalin komunikasi di dalam Setgab. Posisi Ical sendiri saat ini menjadi wakil ketua harian Setgab koalisi, sedang ketua Setgab koalisi langsung dipegang Presiden SBY.
Sementara itu, Syarif mengakui hanya tinggal PKS yang belum menyetujui draft koalisi yang baru. Ada tiga prinsip pembaruan dalam kontrak koalisi. Pertama, peresmian setgab, dari yang sebelumnya hanya lisan menjadi dokumentasi tekstual. Kedua, penggiliran ketua harian setgab dan ketiga, adanya reward and punishment terkait dengan putusan bersama dalam setgab atas suatu persoalan politik.
JAKARTA—Anggota Dewan Pembina Demokrat, Syarif Hassan, mengatakan pergantian Abu Rizal Bakrie dari posisi ketua harian Sekretariat Gabungan
BERITA TERKAIT
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Cak Imin: Tergesa-Gesa Amat, Sih
- Kanang Tekankan Peran Vital PJT I dan II Dukung Swasembada Pangan hingga IKN
- Connie Serahkan Dokumen Rusia ke DPP PDIP, Isinya Berkas & Diska Lepas
- Temukan Pangan Olahan Mengandung Babi, BPOM dan BPJPH Diapresiasi
- MPR Resmi Bentuk Organisasi Ini, Tugasnya Bantu Pemerintah Urus Masalah di Papua
- Pengurus DPP Partai Hanura Akan Dikukuhkan, Benny Rhamdani: Kami Undang Presiden Hingga Kepala Daerah