Demokrat Tunjuk Suaidi jadi Komite Seleksi Konvensi
Rabu, 17 Juli 2013 – 13:22 WIB

Demokrat Tunjuk Suaidi jadi Komite Seleksi Konvensi
JAKARTA - Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat (PD) Suaidi Marasabessy ditunjuk menjadi salah satu anggota komite seleksi konvensi partai berlogo segitiga mercy itu. Ia mengaku diminta anggota Majelis Tinggi PD Jero Wacik untuk mengisi posisi itu. Sementara itu Wakil Ketua Umum PD Nurhayati Ali Assegaf mengatakan sudah ada beberapa nama yang masuk menjadi komite seleksi. Meski begitu ia mengaku belum mengetahui nama-namanya.
"Iya (saya jadi komite seleksi). Saya diminta oleh Pak Jero Wacik untuk menjadi komite seleksi. Saya diberitahu sejak tiga hari yang lalu," ujar Suaidi saat dihubungi wartawan, Rabu (17/7).
Baca Juga:
Komite seleksi konvensi Demokrat terdiri dari internal dan tokoh independen. Meski begitu, Suaidi belum mengetahui anggota komite dari tokoh independen. "Saya belum tahu," ucap Suaidi.
Baca Juga:
JAKARTA - Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat (PD) Suaidi Marasabessy ditunjuk menjadi salah satu anggota komite seleksi konvensi partai berlogo
BERITA TERKAIT
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus