Demokrat Usung Khofifah-Emil untuk Pilkada Jawa Timur 2024
jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPP Demokrat Herman Khaeron menyebut parpolnya bakal mengusung Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak sebagai cagub-cawagub untuk Pilkada Jawa Timur 2024.
Anggota Badan Legislatif (Baleg) DPR RI itu meyakini beberapa partai lain juga akan mengusung Khofifah dan Emil sebagai paslon pada Pilkada Jawa Timur mendatang.
Hal tersebut disampaikanya saat menjawab pertanyaan awak media saat berada di area Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (15/5).
"Saat ini, ada partai-partai sudah akan memberikan dukungan secara pasti dukungan Khofifah-Emil, Demokrat sudah tentu," kata Herman Khaeron.
Namun, Herman Khaeron menyadari partai lain baru memberikan rekomendasi kepada Khofifah untuk berkontestasi pada Pilkada Jawa Timur 2024.
Dia berharap Emil nantinya bakal diterima partai lain untuk mendampingi Khofifah sebagai paslon untuk Pilkada Jawa Timur 2024.
"Kami juga terus meyakinkan kepada partai-partai sahabat bahwa Mas Emil ini cocok jika melanjutkan lima tahun ke depan bersama sama dengan Bu Khofifah," jelasnya.
Legislator Komisi VI DPR RI itu menyebut Demokrat sedang membangun komunikasi ke Golkar dan PAN agar Emil bisa mendampingi Khofifah untuk berkontestasi pada Pilkada Jawa Timur 2024.
Ketua DPP Demokrat Herman Khaeron menyebut parpolnya bakal mengusung Khofifah Indar Parawansa bersama Emil Dardak untuk Pilkada Jawa Timur 2024.
- Ingin Pembangunan Jatim Dilanjutkan, Kaesang Dukung Khofifah-Emil
- Hari Terakhir Kampanye, Khofifah Tegaskan Jatim Gerbang Baru Nusantara untuk Rakyat
- Aksi Nyata Memenangkan Khofifah-Emil, Gokil Gaspoll Gelar Tebus Minyak Murah di Surabaya
- Khofifah-Emil Punya Komitmen Konkret Menjadikan Jatim Episentrum Ekonomi Indonesia Timur
- Khofifah Dinanti untuk Lanjut Pimpin Jatim 2 Periode, Masyarakat Sudah Rasakan Banyak Manfaat
- Golkar Surabaya Ikut Sukseskan Pemecahan Rekor MURI Senam Serentak Nasional