Demul-Erwan Resmi Memimpin Jawa Barat Mulai 6 Februari 2025

Dedi juga menyanjung Bey Machmudin yang telah memberi ruang baginya untuk menyiapkan kebijakan sebelum benar-benar menjabat sebagai gubernur. Menurut Dedi, Bey adalah sosok pemimpin berintegritas.
"Saya bersyukur masyarakat Jabar mendapat Pj Gubernur yang sehebat ini, punya visi orientasi, bekerja jujur, berintegritas dan memberikan ruang terbuka pada saya untuk bekerja merumuskan kebijakan yang dilakukan setelah menjabat," jelasnya.
Di awal masa kepemimpinannya nanti, Dedi menyebut ada tiga hal yang akan jadi prioritasnya dalam memimpin Jawa Barat, yakni memastikan pelayanan publik, kesehatan dan insfratruktur bisa didapat masyarakat di seluruh pelosok Jawa Barat.
"Saya menyampaikan, saya ini pilihan politik publik 62,2 persen, artinya saya akan ditagih janji kampanye dan harus direalisasikan oleh organisasi perangkat daerah Jawa Barat. Untuk itu yang jadi prioritas kepentingan publik, layanan kesehatan, layanan insfratruktur," tandasnya. (mcr27/jpnn)
Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan akan dilantik sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat pada 6 Februari 2024.
Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina
- Korban Dokter Kandungan Syafril di Garut Diduga Lebih dari 100 Orang, Polisi Cari Fakta
- 6 Fakta Kasus Pelecehan Seksual Dokter Kandungan di Garut, Nomor Terakhir Bikin Geregetan
- Dokter Kandungan Terduga Pelaku Pelecehan di Garut Berhenti Praktik Sejak 2024, Penyebabnya Masih Diselidiki
- Anggaran PSU Kabupaten Tasikmalaya Belum Cair, KPU Jabar Bingung
- Motor vs Mobil di Jalan AH Nasution Bandung, Wildan Prayoga Tewas di Tempat
- Kasus Pemerkosaan Dokter PPDS Priguna Anugerah, 2 Pasien RSHS Bandung Jadi Korban Baru