Dengar Info Jalan Berlubang dan Banyak Kecelakaan, Kombes Dwi Bawa Truk Molen, Lihat

jpnn.com, PEKANBARU - Dirlantas Polda Riau Kombes Dwi Nur Setiawan turun gunung memperbaiki jalan berlubang di Pekanbaru.
Aksi itu dilakukannya setelah mendengar laporan soal jalan berlubang yang membahayakan pengendara di Jalan Paus, Kota Pekanbaru.
Kombes Dwi pun membawa truk molen yang ia koordinasikan ke lokasi pada Sabtu (1/4).
"Alhamdulillah, saya dan PJU Ditlantas Polda Riau serta rekan pengusaha molen bisa turun langsung untuk melaksanakan pengecoran jalan yang berlubang yang ada di sepanjang Jalan Paus Pekanbaru,” kata Kombes Dwi.
Dia menjelaskan pengecoran jalan berlubang itu dilakukan berdasarkan keluh kesah dari masyarakat setempat dan pengendara roda dua.
“Pengecoran jalan ini kami lakukan pertama adanya laporan masyarakat, sering adanya kejadian kecelakaan tunggal yang disebabkan banyak jalan yang berlubang,” lanjutnya.
Kombes Dwi juga mengimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dan tertib dalam berlalu lintas.
"Semoga apa yang kami lakukan hari ini bisa bermanfaat untuk masyarakat. Kami dari Direktorat Lalulintas Polda Riau juga mengimbau kepada seluruh pengendara tetap patuhi tata tertib berlalu lintas, pakai helm SNI, jaga jarak aman kendaraan, dan utamakan keselamatan daripada kecepatan,” pungkasnya.
Kombes Dwi juga mengimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dan tertib dalam berlalu lintas.
- Polresta Bandung Periksa Persiapan Angkutan Mudik, Dari Urine Sopir Hingga Telolet
- Rencana Penerapan Ganjil-Genap di Palembang, Ini Lokasinya
- Endus Kerugian Negara, Dedi Mulyadi Minta BPK Audit PTPN dan Perhutani
- Gubernur Sulut Bakal Tangkap ASN yang Berkeluyuran Saat Jam Kerja
- Ridwan Kamil Sulit Dihubungi Seusai Rumahnya Digeledah KPK
- Gubernur Agustiar Pengin Meningkatkan Pendidikan dengan Satu Rumah Satu Sarjana