Denmark Open 2022: Cek Daftar Wakil Indonesia dan Total Hadiahnya
jpnn.com - Denmark Open 2022 akan mulai bergulir hari ini, Selasa (18/10/2022) hingga Minggu (23/10/2022).
Turnamen BWF Super 750 itu akan berlangsung di Arena Fyn, Odense, Denmark.
Indonesia membawa sekitar 16 wakil ke ajang ini. Ganda putra menjadi penyumbang terbanyak dengan mengirimkan lima delegasi.
Mereka yang dimaksud antara lain Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.
Sementara itu, di sektor tunggal putra, Indonesia diwakili empat pemain antara lain Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Chico Aura Dwi Wardoyo, dan Shesar Hiren Rhustavito.
Di sektor tunggal putri, Indonesia masih mengandalkan Gregoria Mariska Tunjung.
Adapun di nomor ganda putri, tim Merah Putih diperkuat Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi.
Terakhir di sektor ganda campuran, terdapat tiga wakil Indonesia, yakni Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, dan Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela.
Cek di sini daftar wakil Indonesia di Denmark Open 2022. Berapa total hadiahnya?
- Gagal Juara China Masters 2024, Jonatan Christie Merasa Ada yang Mengganjal
- Jonatan Christie Tumbang, Trofi China Masters 2024 Milik Anders Antonsen
- Live Streaming Final China Masters 2024 Jojo Vs Antonsen, Sekarang!
- Final China Masters 2024 Dibuka dengan Dramatis, 93 Menit
- Mengintip Peluang Jonatan Christie dan Sabar/Reza Juara China Masters 2024
- China Masters 2024: Head to Head Jonatan Christie vs Anders Antonsen, Jojo di Atas Angin