Denmark Open 2023 Benar-Benar Gila

Denmark Open 2023 Benar-Benar Gila
Rasmus Gemke menjadi salah satu kejutan di Denmark Open 2023. Foto: BWF/Badminton Photo

jpnn.com - Denmark Open 2023 berlangsung cukup sensasional. Beberapa laga luar biasa tercipta.

Dari nomor tunggal putra, berbagai kejutan demi kejutan masih berlanjut.

Dari delapan unggulan yang ada, hanya dua nama saja yang melangkah ke perempat final turnamen Super 750 ini, yakni Anthony Sinisuka Ginting dan Shi Yuqi.

Sementara itu, unggulan pertama sekaligus andalan tuan rumah, Viktor Axelsen terganjal di 16 besar.

Axelsen memilih mundur dari Denmark Open 2023 karena mengalami cedera.

Adapun Kodai Naraoka (Jepang), Kunlavut Vitidsarn (Thailand), dan Jonatan Christie (Indonesia) yang masing-masing menempati unggulan ketiga hingga kelima sama-sama kandas di babak pertama.

Nasib serupa dialami peraih emas Asian Games 2022 sekaligus unggulan kedelapan, Li Shi Feng (China) yang juga langsung gugur di babak awal.

Salah satu pemain kejutan yang sanggup melangkah ke perempat final Denmark Open 2023 ialah Rasmus Gemke.

Denmark Open 2023 berlangsung cukup sensasional. Beberapa laga luar biasa tercipta.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News