Denmark Sebut Indonesia Beruntung Bisa ke Final
jpnn.com - KUNSHAN - Denmark percaya diri jelang melakoni partai final Piala Thomas 2016, di Kunshan Sports Center Stadium, Minggu (22/5) mulai pukul 12.00 WIB. Kemenangan 3-2 atas Malaysia di semifinal, membuat tim terkuat di Eropa ini yakin bisa meladeni Indonesia di laga puncak.
"Denmark menunjukkan semangat yang luar biasa meskipun sudah tertinggal lebih dulu,” kata manajer tim Thomas dan Uber Denmark, Lars Uhre, seperti dikutip dari situs PBSI.
Ya, di Empat Besar melawan Malaysia, Denmark sempat tertinggal 0-2 sebelum akhirnya menang. "Kami menikmati kemenangan itu," ujar Uhre.
Dengan materi pemain dan motivasi yang sedang bagus, Uhre juga yakin bisa menaklukkan Indonesia di final. "Ini kesempatan bagus buat kami karena Tiongkok sudah tidak ada di turnamen ini. Indonesia dinaungi keberuntungan. Indonesia bermain lawan Korea (menang 3-1) yang sudah lelah lawan Tiongkok," ujar Uhre.
"Indonesia, mereka punya pemain bagus. Tapi, kami tetap yakin bertemu Indonesia karena kami kuat dalam semua partai pertandingan. Kami punya enam pemain ganda yang bagus,” tandas Uhre. (adk/jpnn)
KUNSHAN - Denmark percaya diri jelang melakoni partai final Piala Thomas 2016, di Kunshan Sports Center Stadium, Minggu (22/5) mulai pukul 12.00
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Rachmat Irianto Mengalami Cedera Serius, Dokter Persib: Kondisi Lapangan Tak Rata
- Tembus Pelatnas Cipayung Lewat Jalur Pemantauan, Thalita Ramadhani Siap Berikan Pembuktian
- Debut Mengesankan Dejan/Fadia di India Open 2025, Rinov/Lisa Berbanding Terbalik
- Lihat Klasemen Liga 1, Panas di Zona Degradasi
- Ahmad Agung Minim Menit Bermain di Persik, Pelatih Persib Bojan Hodak tak Risau
- Patrick Kluivert Butuh Bantuan Klub Liga 1 Demi Kemajuan Timnas Indonesia