Denny Darko Sebut Billy Syahputra Sedang Terancam
jpnn.com, JAKARTA - Peramal sekaligus pesulap, Denny Darko mengatakan bahwa posisi Billy Syahputra untuk mendapatkan hati Memes Prameswari sedang terancam.
Sebab, menurut penerawangannya, ada pria lain yang sedang pendekatan alias PDKT kepada Memes.
"Dia (Billy Syahputra) mulai terancam, kalau tidak melangsungkan atau bertindak, ini (kesempatan) semua akan hilang," kata Denny Darko dalam vlog terbaru miliknya di YouTube, Sabtu (1/5).
Pria 43 tahun itu menyebut pria lain yang tengah merebut hati Memes Prameswari merupakan seorang penyanyi.
Denny Darko menilai pria tersebut tidak kalah tampan dari Billy Syahputra.
"Dia itu penyanyi, ganteng, terkenal, romantis, tengah mengincar Memes," ujarnya.
Menurut Denny Darko, Billy Syahputra sebenarnya sudah mengetahui gerak-gerik pria yang sedang mendekati Memes Prameswari.
Akan tetapi, keduanya masih punya kesempatan mendapat hati pengisi acara Opera Van Java itu.
Peramal sekaligus pesulap, Denny Darko mengatakan bahwa posisi Billy Syahputra untuk mendapatkan hati Memes Prameswari sedang terancam.
- Buka Hati untuk Billy Syahputra, Ayu Ting Ting: Enggak Ada Usahanya
- Ayu Ting Ting Akhirnya Tantang Billy Syahputra
- Begini Kebahagiaan Addie MS dan Memes Punya Cucu Pertama
- 3 Berita Artis Terheboh: Fedi Nuril Sindir Jokowi, Denny Darko Sebut Nama Prabowo
- Azizah Salsha Digoyang Isu Selingkuh Hingga Video Syur, Denny Darko Sebut Nama Prabowo
- 3 Berita Artis Terheboh: Arhan dan Azizah Diramal Bercerai, Tiket Konser Green Day Mulai Dijual