Denny JA: Apa Salahnya Capres-Cawapres Usia di Bawah 40 Tahun?

Dia juga menyebutkan alasan demografi di Indonesia saat ini mereka yang usianya di bawah 40 tahun atau generasi milenial sudah 47 persen dari total penduduk.
Sehingga, kata Denny, wajar jika generasi milenial yang usianya di bawah 40 tahun, yang jumlahnya hampir separuh populasi Indonesia, memiliki wakilnya sebagai capres ataupun cawapres.
Dia juga menyatakan sudah ada tokoh generasi milenial yang potensial menjadi cawapres walau usianya di bawah 40 tahun, seperti Gibran Rakabuming Raka.
Berdasarkan survei LSI Denny JA, Agustus 2023, tingkat pengenalan Gibran lebih dari 60 persen.
Menurutnya, dari tingkat pengenalan ini, Gibran pun sudah menjadi tokoh nasional dan dikenal lebih dari 50 persen populasi Indonesia.
Denny juga menjelaskan biarlah rakyat yang nanti menentukan, apakah mereka akan memilih atau tidak memilih pemimpin yang usianya di bawah 40 tahun.
"Apa salahnya kita memiliki cawapres yang usianya memang di bawah 40 tahun jika memang MK nanti menggugurkan syarat itu" pungkas Denny. (mcr8/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Pendiri Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA menyatakan ada empat alasan tak ada salahnya jika capres ataupun cawapres usianya di bawah 40 tahun
Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Kenny Kurnia Putra
- MK Putuskan Caleg Tidak Boleh Mundur Demi Pilkada, Tidak Ada Lagi Fenomena Borong Jabatan Politik
- Keputusan MK Bahwa Caleg Tak Boleh Mundur Demi Pilkada Memutus Akal-akalan Parpol
- PT Timah Gugat UU Tipikor Terkait Vonis Ganti Rugi, Pakar Hukum: Kontraproduktif
- Eddy Soeparno Respons soal Gugatan Ketum Parpol ke MK, Ini Ranah Internal
- ILDES Siap Gugat UU Kementerian ke MK Soal 5 Wamen Rangkap Jabatan Jadi Komisaris BUMN
- Buntut Pilkada Kukar Harus Diulang, Arief Puyuono Minta DKPP Pecat Seluruh Anggota KPU