Densus 88 Masih Buru Sigit Indrajit
Senin, 06 Mei 2013 – 15:35 WIB

Densus 88 Masih Buru Sigit Indrajit
JAKARTA - Detasemen Khusus (Densus 88) Antiteror Mabes Polri masih terus memburu Sigit Idrajit (SI), salah satu perakit bom bersama Sefariano dan Ahmad Taufiq yang sudah lebih dulu ditangkap Densus 88, Kamis (2/5) lalu.
"Tim masih mengejar SI yang diketahui berdomisili di Pamulang. Sejauh ini belum ada progres, semoga bisa segera diperoleh perkembangan lanjut keberadaannya," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Brigjen Pol Boy Rafli Amar di Mabes Polri, Senin (6/5).
Menurut Boy, Sigit merupakan pihak yang diduga kuat terlibat dalam proses perakitan bom bersama dua tersangka yang sudah diamankan Densus 88. Karena penangkapan dua tersangka terduga teroris sebelumnya dilakukan atas monitoring komunikasi Sigit.
"Dua ini (Sefariano dan Ahmad Taufiq) dapat ditangkap dari monitoring komunikasi SI. Sedangkan SI belum tertangkap karena saat itu kita fokus pada dimana barangnya berada," ujar mantan Kapoltabes Padang itu.
JAKARTA - Detasemen Khusus (Densus 88) Antiteror Mabes Polri masih terus memburu Sigit Idrajit (SI), salah satu perakit bom bersama Sefariano dan
BERITA TERKAIT
- Purnawirawan TNI Usul Copot Wapres Gibran, Arief Poyuono: Masih dalam Koridor Konstitusi
- Anggota MPR Lia Istifhama Serap Aspirasi Masyarakat Bertajuk Ekonomi Kerakyatan
- Keberadaan Kasat Reskrim Iptu Tomi yang Hilang saat Memburu KKB pada 2024 Masih Misteri
- Penyelundupan Narkoba ke Rutan Polresta Samarinda, 3 Polisi Terancam PTDH
- Proyek Jalan Lingkar Utara Jatigede Hampir Tuntas, Bupati Dony: Insyaallah Mei Selesai
- 5 Berita Terpopuler: Kapan Pengisian DRH NIP PPPK? Simak Penjelasan Kepala BKN, Alhamdulillah Perjuangan Tak Sia-sia