Densus 88 Tangkap Satu Lagi Teroris di Lampung, Ini Perannya

jpnn.com, LAMPUNG - Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri menangkap lagi satu tersangka teroris dari kelompok Jamaah Islamiyah (JI) di wilayah Lampung.
Penangkapan ini hasil pengembangan dari jaringan yang diungkap sebelumnya.
Kabagpenum Divhumas Polri Kombes Ahmad Ramadhan mengatakan tersangka berinisial P alias Mas Pur Bengkel.
"Pelaku ditangkap pada Senin (8/11) pukul 16.25 WIB di Jl Pulau Nias, Sukabumi, Sukabumi, Kota Bandar Lampung, tanpa perlawanan," ujar Ramadhan kepada wartawan, Senin (8/11).
Menurut Ramadhan, P punya peran yang cukup sentral, yakni sebagai Ketua Umum Iqtishod Korwil Lampung.
Serta merangkap sebagai Ketua Tim I Iqtishod yang meliputi wilayah Bandar Lampung, Pesawaran, dan Pringsewu.
“P juga diduga mengetahui aliran dana JI dalam struktur Korwil Lampung,” kata Ramadhan.
Tak sampai di situ, P juga mengikuti kegiatan pelatihan fisik yang dilaksanakan di beberapa tempat Lampung dan terlibat aktif dalam berbagai pertemuan kelompok JI, yang diadakan di Lampung.
Tim Densus 88 Antiteror Polri terus menindak jaringan teroris. Kali ini, satu anggota JI di Lampung kembali ditangkap.
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Dugaan Penyiksaan Pemain Sirkus OCI, Komnas HAM Ungkap Fakta Ini
- Ridwan Kamil Melaporkan Lisa Mariana ke Bareskrim
- Wajah Baru di Polda Jateng, 2 Jenderal Melesat ke Mabes Polri
- Ketua Yayasan Buka Suara Soal Kisruh Internal Universitas Malahayati Lampung
- Irjen Pol Rudi Setiawan Jadi Kapolda Jabar, Begini Rekam Jejak Jenderal Bintang 2 Itu