Densus Bekuk Perakit Bom untuk Terduga Teroris Pengincar Paspampres

jpnn.com - JAKARTA - Densus 88 Antiteror Polri kembali meringkus satu terduga teroris hasil pengembangan dari penyergapan atas tiga orang di Bekasi, Sabtu (10/12). Seorang lagi yang dibekuk belakangan itu berinisial SY alias Abu Izzah.
Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divhumas Polri Kombes Rikwanto mengatakan, Densus membekuk Abu Izzah di daerah Sabrang Kulon, Matesih, Karanganyar, Jawa Tengah. Penangkapan dilakukan pada pukul 18.15.
Menurut Rikwanto, peran Abu Izzah adalah sebagai perakit bom yang dibawa oleh Nur Solihin dari Solo menuju Jakarta. "Tersangka SY adalah yang merakit bom yang dibawa NS (Nur Solihin, red) ke Jakarta," kata Rikwanto tadi malam.
Rikwanto menjelaskan, polisi langsung memeriksa SY. “Untuk pengembangan,” sambungnya.
Sebelumnya polisi menangkap Nur Solihin, Agus Supriyadi dan seorang perempuan bernama Dian Yulia Novi di Bintara, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (10/12). Nur diduga membawa bom hasil rakitan Abu Izzah dari Solo ke Jakarta.
Dari pengembangan polisi, bom itu akan diledakkan oleh Dian, Minggu (11/12). Sasarannya adalah Pasukan Pengamanan Presiden saat pergantian jaga di Istana Negara.(mg4/boy/jpnn)
JAKARTA - Densus 88 Antiteror Polri kembali meringkus satu terduga teroris hasil pengembangan dari penyergapan atas tiga orang di Bekasi, Sabtu (10/12).
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- KSPSI Dorong Indonesia Meratifikasi Konvensi ILO 188 untuk Perlindungan Awak Kapal Perikanan
- Dendi Budiman: Miskinkan Hakim dan Pengacara Terlibat Suap Rp 60 Miliar
- Gibran Buat Konten Bonus Demografi, Deddy PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja
- Menteri Kabinet Merah Putih Temui Jokowi, Ketua DPR Merespons Begini
- TNI AL Menggagalkan Penyelundupan 7 Calon PMI Ilegal ke Malaysia
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024