Densus Kirim Tim ke Hutan Tamanjeka
Buru Santoso yang Muncul di Youtube
Minggu, 14 Juli 2013 – 07:16 WIB
JAKARTA--Bulan puasa tak menyurutkan semangat polisi anti teror memburu DPO. Salah satu buronan most wanted adalah Santoso alias Abu Wardah yang muncul di situs youtube.
”Saat ini tim sudah bergerak ke hutan Tamanjeka, Gunung Biru, ini di wilayah Poso Pesisir,” ujar seorang penyidik di lingkungan anti teror Polri pada Jawa Pos kemarin (13/ 7).
Tim itu berjumlah 25 orang dengan kemampuan khusus. Ada ahli navigasi hutan dan pelacak jejak, ahli bom, penembak jitu, dan spesialis komunikasi radio. Mereka membackup sekitar tiga peleton (90 orang) personel Polda Sulawesi Tengah yang juga terlibat dalam pengejaran.
Dari pengakuan anggota kelompok Santoso yang ditangkap hidup, rekaman tantangan yang pernah dipublikasikan di youtube dibuat di Gunung Biru itu. Kelompok Santoso juga membuat camp di daerah yang vegetasi pepohonannya masih rapat dan lebat itu.
JAKARTA--Bulan puasa tak menyurutkan semangat polisi anti teror memburu DPO. Salah satu buronan most wanted adalah Santoso alias Abu Wardah yang
BERITA TERKAIT
- Fakta-Fakta Kecelakaan Mercy di Kenjeran Surabaya, Pengemudi Mabuk, 1 Korban Tewas
- Pameran Batal Digelar, Yos Suprapto Turunkan Semua Lukisan di Galeri Nasional Indonesia
- Mayjen Yusri Nuryanto Ungkap Jumlah Anggota TNI Terlibat Narkoba Selama 2022-2024
- Dukung Asta Cita, Ini Kinerja Pengawasan Kanwil Bea Cukai Jakarta Sepanjang 2024
- Solidaritas Pangan Dunia: Program ‘Grain from Ukraine’ Membantu Negara Terdampak Krisis
- Legislator PKS Desak Kejagung & BPK Sita Duit Judi Online Rp 187,2 Triliun di Lembaga Keuangan