Densus Kirim Tim ke Hutan Tamanjeka

Buru Santoso yang Muncul di Youtube

Densus Kirim Tim ke Hutan Tamanjeka
Densus Kirim Tim ke Hutan Tamanjeka
“Tim berhati-hati karena mereka membuat flying camp atau berpindah-pindah dengan menyiapkan jebakan ranjau peledak,”katanya. Kemampuan kelompok Santoso diperkirakan berjumlah 20 hingga 25 orang dengan senjata api dan amunisi.

Kelompok Santoso diuber-uber Densus 88 karena bertanggungjawab dalam berbagai serangan teror. Misalnya pembunuhan terhadap empat Brimob yang sedang patroli dan dua orang polisi Polsek Poso Pesisir yang digorok lehernya.

Terpisah, Kepala Biro Penerangan Masyarakat Mabes Polri Brigjen Boy Rafli Amar menjelaskan pengejaran Santoso melibatkan tim gabungan. “Ada kerjasama antara tim Polda Sulawesi Tengah dan tim Mabes Polri,” katanya.

Perkembangan pengejaran, lanjutnya akan disampaikan oleh Polda Sulawesi Tengah. “Kita masih monitor terus. Itu nanti dari Polda setempat update informasinya,” tutupnya.(rdl)
Berita Selanjutnya:
Napi Minta Dikawal Tentara

JAKARTA--Bulan puasa tak menyurutkan semangat polisi anti teror memburu DPO. Salah satu buronan most wanted adalah Santoso alias Abu Wardah yang


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News