Deny Marcel Dilirik Timnas
Rabu, 16 November 2011 – 08:51 WIB
MAKASSAR -- Dua kiper PSM dilirik tim nasional (timnas) Indonesia. Keduanya adalah kiper utama Deny Marcel dan kiper kedua, AM Guntur. Deny masuk dalam daftar tunggu kiper timnas senior. Sedangkan Guntur diproyeksikan untuk masuk di timnas U-23 Indonesia tahun depan. Usia Guntur saat ini baru 22 tahun. Untuk menghadapi tur Papua, kata Ansar, dia sudah menggenjot keempat kipernya. Ansar mengakui menambah porsi latihan kipernya satu jam 20 menit. "Kiper saya latih antisipasi umpan crossing, timing, dan reaksi. Juga bagaimana kiper dalam menangkap tendangan keras dari luar kotak. Semua menu latihan kiper sudah diberikan tinggal pemain yang menjalankan di lapangan," papar Ansar.
Masuknya dua kiper PSM tersebut dalam daftar calon pemain timnas Indonesia, diakui pelatih kiper Ansar Abdullah. Dia mengaku sudah dihubungi oleh pelatih timnas senior Indonesia, Wilhelmus "Wim" Gerardus Rijsbergen dan asisten pelatih, Liestiadi Sinaga. "Wim sudah dua kali menelepon saya. Bahkan, mengutus Liestiadi menemui saya. Sudah dua kali Liestiadi datang ke rumah saya," ujar Ansar.
Baca Juga:
Ansar juga sempat ditawari menjadi pelatih kiper timnas senior Indonesia. Namun, mantan kiper PSM ini menolak karena ingin fokus melatih di Pasukan Ramang.
Baca Juga:
MAKASSAR -- Dua kiper PSM dilirik tim nasional (timnas) Indonesia. Keduanya adalah kiper utama Deny Marcel dan kiper kedua, AM Guntur. Deny masuk
BERITA TERKAIT
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU
- Hasil Sprint MotoGP Barcelona: Target Pecco Bagnaia Tercapai
- Live Streaming Sprint MotoGP Barcelona: Cek Starting Grid, Rencana Pecco Berhasil
- Hasil Kualifikasi MotoGP Barcelona: Simak Pengakuan Marquez
- Live Streaming Kualifikasi MotoGP Barcelona: Ada yang Tak Percaya Kata Marquez
- Target Kakang Rudianto Bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024