Deplu AS Cekal Publikasi Senjata Hasil Print 3D

Deplu AS Cekal Publikasi Senjata Hasil Print 3D
Deplu AS Cekal Publikasi Senjata Hasil Print 3D
WASHINGTON - Departemen Luar Negeri AS melarang perusahaan Defense Distributed mempublikasikan cetak biru senjata hasil print 3D secara online. Pasalnya, hal itu dinilai sebagai pelanggaran perdagangan senjata internasional.

Seperti diketahui, selang beberapa hari pasca kesuksesan mencetak dan menembakkan pistol yang dibuat melalui printer 3D untuk pertama kalinya di dunia, perusahaan itu mempublikasikan cetak biru senjata tersebut secara online. Tercatat hanya dalam waktu dua hari sekitar 100 ribu download dari seluruh dunia mengunduh file tersebut.

Departemen Luar Negeri AS lantas memerintahkan Defense Distributed menutup akses download, karena tuduhan adanya kemungkinan pelanggaran perdagangan. Meski demikian, file tersebut masih tersedia di The Pirate Bay dan banyak situs file-sharing lainnya.

Situs Thingiverse sendiri memutuskan mengikuti perintah tersebut dengan melarang file desain pistol 3D. Termasuk menonaktifkan hosting situs desain DEFCAD yang didedikasikan untuk file pistol 3D pasca maraknya pengunduhan dalam waktu dua hari pertama setelah dirilis.

WASHINGTON - Departemen Luar Negeri AS melarang perusahaan Defense Distributed mempublikasikan cetak biru senjata hasil print 3D secara online. Pasalnya,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News