Derbi Madrid: Isco Absen, Marcelo Cedera

Derbi Madrid: Isco Absen, Marcelo Cedera
Marcelo (kiri) menderita cedera betis saat laga Real Madrid di kandang Sevilla. Foto: Marca

jpnn.com, MADRID - Cedera betis yang menimpa bek kiri Real Madrid Marcelo dalam laga melawan Sevilla, Kamis (27/9) kemarin, menambah kecemasan El Real jelang laga derbi  Madrid melawan Atletico, Minggu (30/9) dini hari WIB.

Bek timnas Brasil itu menderita cedera betis pada menit ke-72. Bahkan, kala itu, Los Merengues tidak bisa mengganti Marcelo dan terpaksa bermain dengan 10 pemain karena jatah pergantian mereka sudah habis.

“Tampaknya cukup parah. Namun, kami terus mengevaluasi kondisinya hingga dia memiliki air mata, tetapi dia belum yakin. Kami akan menjalankan tes besok dan mengevaluasi situasinya hingga hari pertandingan,” ucap entrenador Real Julen Lopetegui kepada Mundo Deportivo.

Bila jadi absen, maka eks pelatih timnas Spanyol itu bakal pusing. Sebab, kampiun Liga Champions tiga musim perakhir itu tidak lagi memiliki pemain dengan posisi bermain asli sebagai bek kiri.

Theo Hernandez yang sejatinya diplot sebagai deputi Marcelo dipinjamkan ke Real Sociedad. Mau tidak mau solusi adalah memainkan Nacho Fernandez yang sejatinya berposisi bek kanan.

Bek 28 tahun tersebut sudah dicoba Lopetegui sebagai bek kiri saat Real menang 1-0 atas Espanyol (23/9). Namun, kekalahan telak dari Sevilla kemarin sedikit banyak pasti mempengaruhi mental Nacho. Apalagi, mereka akan melawan Atleti.

Hanya, Real mendapat suntikan tenaga dengan kembalinya Dani Carvajal. Dia bisa kembali dipilih Lopetegui di bek kanan daripada Lucas Vazquez atau pemain baru Alvaro Odriozola.

"Kami hanya memiliki tiga hari untuk mempersiapkan diri jelang pertandingan besar. Itu kurang ideal karena sudah pasti (melawan Atleti, Red) bakal lebih menyulitkan kami,'' lanjut pelatih 52 tahun tersebut.

Marcelo diragukan tampil dalam derbi Madrid Minggu (30/9) dini hari WIB lantara cedera betis.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News