Deretan Rekor yang Diukir Jonatan Christie Seusai Menjuarai All England 2024, Nomor 2 Istimewa
Senin, 18 Maret 2024 – 17:08 WIB

Jonatan Christie berhasil mengukir sejumlah rekor seusai menjuarai All England 2024. Foto: PBSI.
2. Melengkapi Koleksi Trofi
Keberhasilan Jojo menjuarai All England 2024 juga melengkapi lemari trofinya.
Tercatat, pebulu tangkis berusia 26 tahun itu mampu merebut gelar juara Super 1000, 750, 500, dan 300.
All England sendiri merupakan salah satu turnamen bulu tangkis paling bergengsi di dunia yang termasuk dalam kategori Super 1000.
3. Gabung dengan Pemain Elite Dunia
Jojo bergabung dengan sejumlah pemain elite dunia yang mampu merebut gelar juara Super 1000, 750, 500, dan 300.
Selain Jojo, hanya ada empat tunggal putra yang masuk kategori ini, yakni Anthony Ginting, Viktor Axelsen (Denmark), Kento Momota (Jepang), dan Shi Yu Qi (China).(mcr15/jpnn)
Jonatan Christie berhasil mengukir sejumlah rekor seusai menjuarai All England 2024. Simak di sini.
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib
BERITA TERKAIT
- All England 2025: Doa Fajar/Rian Mengiringi Perjuangan Leo/Bagas dan Sabar/Reza
- Ini Wakil Indonesia yang Masih Tersisa di All England 2025
- Inilah 40 Kontestan Perempat Final All England 2025
- Nestapa Tunggal Putra Indonesia di All England 2025, Tanpa Wakil di Perempat Final!
- 36 Menit, Juara Bertahan Keok di 16 Besar All England 2025
- All England 2025: Pengakuan Jujur Viktor Axelsen Setelah Digebuk Pemain Underdog