Derita Anisa, Bayi 13 Bulan Penderita Tumor Hati dari Lampung
Ketuk Simpati, Ibu-Ibu pun Keliling Pasar untuk Kumpulkan Dana
Selasa, 21 September 2010 – 08:08 WIB

AKAN DIOPERASI: Dahlan Iskan mengundang Anisa yang digendong ibunya, Yuliana, Minggu (19/9). Foto: Radar Lampung/JPNN
Akhirnya, Anisa, bayi berumur 13 bulan yang divonis menderita penyakit caroli's disease, segera menjalani transplantasi hati di RSUD dr Soetomo, Surabaya. Uluran tangan Dirut PLN Dahlan Iskan serta perjuangan Panitia Bantuan Dana Anisa (Panda) yang dikelola para ibu rumah tangga di Kota Bandar Lampung makin membesarkan hati orang tua bayi itu.
==============================
==============================
M. SYAIFUL AMRI, Bandar Lampung
==============================
NAMANYA begitu elok, Anisa Maulidia Rahma. Sayang, nasibnya tak seelok namanya. Bayi perempuan yang kini menginjak usia 13 bulan tersebut makin tidak berdaya. Tubuh dan matanya menguning, perutnya membesar. Dia divonis terserang caroli disease (tumor hati).
Anak kedua pasangan Yulianto, 30, dan Yuliana, 29, itu menderita penyakit langka tersebut sejak berusia dua bulan. Tumor di hati bocah dengan berat badan 6 kilogram itu tumbuh karena dinding saluran empedunya lemah. Warga Jalan Haji Umar, Kelurahan Sumurputri, Bandar Lampung, tersebut pernah dirawat di sejumlah rumah sakit di kotanya. Dia juga telah menjalani pengobatan alternatif. Sayang, hingga kini dia tak kunjung sembuh.
Akhirnya, Anisa, bayi berumur 13 bulan yang divonis menderita penyakit caroli's disease, segera menjalani transplantasi hati di RSUD dr Soetomo,
BERITA TERKAIT
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu