Derita Batin Suami Pendiam akibat Istri Kebanyakan Permintaan
Menurut Donwori, permintaan Karin kadang tak masuk akal. “Kalau tuntutannya sudah enggak masuk akal, lama-lama saya ya angkat tangan,” katanya.
Donwori lantas mencontohkan permintaan Karin soal jalan-jalan ke luar negeri minimal setahun sekali. Sementara Donwori secara keuangan tentu tak sanggup memenuhi permintaan seperti itu.
“Saya mampunya maksimal ke Bali. Itu pun saya harus ngempet pengeluaran,” ujarnya.
Namun, Karin tak mau tahu. Sekali pengin belanja, maunya langsung ke Singapura.
Kalau Donwori tak menuruti permintaan itu, Karin langsung mengambek dan pulang ke orang tuanya. Tentu saja Donwori harus pintar berhemat karena dia tak hanya menghidupi rumah tangganya.
Donwori juga punya beban menghidupi orang tua Karin. Adik Karin pun jadi tanggungan Donwori.
“Saya sebagai kepala rumah tangga sudah berusaha untuk mencukupi kebutuhan (ekonomi, red) keluarganya dan keluarga kami sendiri, tetapi yang ada dia (Karin, red) malah tidak ada syukurnya,” kata Donwori.
Semula Donwori masih bisa bersabar sembari meminta istrinya mengerem keinginan belanja dan jalan-jalan. Namun, Karin tetap tak mau mengerti.
Biduk rumah tangga Donwori dengan Karin -bukan nama sebenarnya- terlihat normal dan baik-baik saja. Namun, di balik itu ada bara di dalamnya.
- Isbat Nikah Mahalini dan Rizky Febian Ditolak, Pengadilan Agama Beberkan Fakta
- Tampil Serasi Pakai Outfit Warna Putih dengan Andrew Andika, Tengku Dewi Bilang Begini
- Ini Alasan Tengku Dewi Tetap Menjemput Andrew Andika Setelah Selesai Rehabilitasi
- Ditanya soal Keinginan Balikan dengan Tengku Dewi, Andrew Andika Bilang Begini
- Soal Perceraian dengan Baim Wong, Paula Verhoeven: Mohon Doanya, Semoga...
- Hadir di Pengadilan Agama, Venna Melinda: Mudah-Mudahan Cepat Selesai