Dermapro Raih Penghargaan Prestisius di Inovasi Membangun Negeri 2024
jpnn.com, JAKARTA - Klinik kecantikan Dermapro meraih penghargaan bergengsi di ajang Inovasi Membangun Negeri 2024 yang diselenggarakan oleh tvOne.
Dermapro mendapatkan penghargaan dengan kategori 'Inovasi dalam Adaptasi Layanan Klinik Kecantikan Dengan Metode Termutakhir'.
"Ini sebuah pencapaian yang menegaskan posisi klinik ini sebagai pemimpin dalam inovasi dunia estetika di Indonesia," kata dr. Tan Yuanita, Owner Dermapro dalam keterangannya, Rabu (25/9).
Berdiri selama lebih dari 16 tahun, Dermapro terus berinovasi untuk memberikan layanan terbaik bagi pasiennya. Pengakuan ini menjadi bukti dedikasi klinik dalam menghadirkan teknologi terkini di industri kecantikan.
Salah satu inovasi teranyar yang diperkenalkan oleh Dermapro di tahun 2024 adalah Onda Pro.
Menggabungkan nanoteknologi dan terapi laser coolwaves non-invasif, Onda Pro dirancang untuk mengencangkan dan mencerahkan kulit tanpa perlu waktu penyembuhan.
Inovasi ini menambah daftar panjang terobosan Dermapro dalam dunia estetika. Sebelumnya memperkenalkan Mochi Skin (2022), Milky Skin, dan Milky Laser Booster (2023).
Tidak hanya fokus pada inovasi, Klinik Dermapro juga dikenal karena kualitas layanan yang telah menarik perhatian publik, termasuk kalangan selebriti.
Klinik kecantikan Dermapro meraih penghargaan bergengsi di ajang Inovasi Membangun Negeri 2024.
- Tren Estetika Naik, Ini 5 Klinik Kecantikan yang Paling Diminati di Indonesia
- Vorta Beauty Clinic Perkenalkan Teknologi Laser Collagen Pertama di Indonesia
- Begini Kesaksian Korban Selamat Kecelakaan Maut Mobil Kru TVOne di Tol Pemalang-Semarang
- Cemburu Jadi Motif Satpam Klinik Kecantikan Habisi Nyawa Karyawati Call Center di Semarang
- Jasa Raharja Raih Penghargaan Transformasi Layanan Publik di Inovasi Membangun Negeri 2024
- Dian Conceicao Rela Rogoh Kocek Puluhan Juta Demi Perawatan Wajah