Desak Pilpres Ditunda, Ribuan Massa Serbu KPU
Senin, 06 Juli 2009 – 12:51 WIB

TUNDA PILPRES- Ribuan massa menggelar aksi unjuk rasa di Kantor KPU Jalan Imam Bonjol Jakarta. Mereka mendesak agar menunda pelaksanaan Pilpres. Foto: A Rasyid Zainal/JPNN
Afid saat berorasi mengatakan, mestinya KPU jangan membohongi rakyat dengan dalih persoalan DPT sudah membaik. Padahal, nyatanya di lapangan persoalan DPT ini masih kacau balau.
"KPU jangan berlindung di balik kekuasaan. Turun dong untuk menemui kami, selesaikan persoalan DPT ini," kata Afid.
Dari pantauan JPNN di lokasi, akibat aksi yang digelar ribuan massa menyebabkan arus lalu lintas di Jalan Imam Bonjol macet total. Kendati pihak petugas kepolisian telah berupaya mengatur arus lalu lintas, namun tak mampu mengendalikan macetnya arus lalu lintas tersebut. Sehingga, pengendara motor baik roda dua maupun roda empat yang akan melintas/melewati jalur Jalan Imam Bonjol, terpaksa dialihkan ke jalur lain.(sid/JPNN)
JAKARTA – Ribuan massa dari Kesatuan Aksi Tunda Pilpres 2009 mendatangi kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Pakar Hukum Abdul Chair Dorong MK Tetapkan Pemenang Pilkada Banggai Tanpa Kembali PSU
- Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Ketidaktegasan Prabowo Memimpin
- Gibran bin Jokowi Tak Berkontribusi, Wajar Ada yang Meminta Ganti
- Gus Khozin Kritik Tugu Titik Nol IKN yang Viral di Medsos
- Tuntut Keadilan, Ratusan Kader Gerindra Banggai Gelar Aksi di Polres
- Kepala Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi Bakal Direshuffle?