Deschamps: Prancis Tak Mungkin Jadi Juara Dunia
jpnn.com - PARIS - Prancis benar-benar pesimistis menyambut Piala Dunia 2014. Tim Ayam Jantan, julukan Prancis bahkan tak percaya diri bisa menjadi juara pesta sepakbola empat tahunan itu.
Hal itu merujuk pada perjalanan Prancis ke Brasil. Saat itu, Prancis lolos dramatis ketika bersua Ukraina pada babak playoff. Nah, perjalanan yang terjal itu membuat Prancis mawas diri.
“Jika Anda mengatakan bahwa Prancis akan menjadi juara dunia, itu adalah kebohongan. Kami tidak termasuk delapan tim terbaik dunia,” terang pelatih Prancis, Didier Deschamps di laman L’Equipe, Sabtu (19/4).
Prancis juga dihadapkan pada tradisi buruk pada Piala Dunia. Pada 2010 lalu, Prancis digoyang sikap indisipliner para pemain. Saat itu, Nicolas Anelka, Patrice Evra, Franck Ribery dan Jeremy Toulalan berseteru dengan pelatih Raymond Domenech.
Namun, Deschamps optimistis hal itu tak akan terjadi pada Piala Dunia 2014 mendatang. Menurut mantan penggawa Chelsea itu, anak asuhnya memiliki kekompakan yang bagus.
“Mereka akan memberikan semangat dan komitmen untuk mewakili Prancis. Saya tak mau dipusingkan dengan masalah kedisiplinan. Kini semua tergantung pada saya untuk membuat keputusan tegas,” ujar Deschamps.(jos/jpnn)
PARIS - Prancis benar-benar pesimistis menyambut Piala Dunia 2014. Tim Ayam Jantan, julukan Prancis bahkan tak percaya diri bisa menjadi juara pesta
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Race MotoGP Barcelona: Pecco Bilang Ada 8 Pembalap akan Menghalangi Martin
- Sembilan Inorga Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024
- Luar Biasa! Pasangan Baru Thailand Juara Kumamoto Masters 2024
- Martin atau Pecco Juara Dunia MotoGP 2024? Ini Hitungannya
- Hasil UEFA Nations League: Jerman Berpesta Gol ke Gawang Bosnia-Herzegovina
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU