Desember, Proyek PLTS di Lima Pulau Dimulai
Selasa, 23 November 2010 – 18:48 WIB
JAKARTA – Pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) oleh PT PLN (Persero) di lima pulau wisata yang berada di daerah bagian Indonesia Timur, diperkirakan sudah bisa beroperasi pada Desember 2010. Kelima Pulau tersebut adalah, Pulau Banda (Maluku), Pulau Bunaken (Sulawesi Utara), Pulau Derawan (Kalimantan Timur), Pulau Wakatobi (Sulawesi Tenggara) dan Pulau Cittrawangan (Lombok).
"Pembangunan PLTS di lima pulai tersebut akan beroperasi bulan depan. Kapasitas PLTS di lima pulau tersebut seluruhnya sebesar 1 Megawatt,’’ kata Kepala Divisi Energi Baru Terbarukan PT PLN, Mochammad Sofyan ketika ditemui usai acara diskusi round table ‘’ Sinkronisasi Produsen-Pembeli Listrik Panas Bumi’’ di Hotel Kartika Candra, Jakarta, Selasa (23/11).
Selain itu, sebut Sofyan, saat ini PLN juga sedang memproses pembangunan PLTS di sembilan pulau terluar di daerah perbatasan dengan negara tetangga. Di antaranya di Kepulauan Miangas (Sulawesi Utara) yang berbatasan dengan Filipina, pulau di daerah Kaltim yang berbatasan dengan Malaysia, termasuk Pulau Mentawai (Sumbar).
"Saya lupa nama semua sembilan pulau yang akan dibangun PLTS, tapi yang saya tahu mayoritas berada di Indonesia bagian Timur,’’ terang Sofyan. Disebutkan, kapasitas PLTS di sembilan pulau terluar tersebut seluruhnya sebesar 1,1 MW. ‘’ Proyek ini direncanakan mulai beroperasi pada awal 2011 mendatang,’’tambah Sofyan. (yud/jpnn)
JAKARTA – Pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) oleh PT PLN (Persero) di lima pulau wisata yang berada di daerah bagian Indonesia
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Rayakan HUT ke-66, Gapensi Usung Semangat Bersama dalam Sinergi Membangun Negeri
- PELNI Layani 551.383 Penumpang Selama Libur Nataru, 5 Pelabuhan ini jadi Tujuan Favorit
- Tingkatkan Pelayanan Bandara, IAS Group Luncurkan GSE Teknologi Terbaru
- Winn Gas Luncurkan Produk Inovasi Terbaru, Ibu-Ibu Pasti Suka
- Lewat Cara ini SIG Dukung Inisiatif Kementerian BUMN Mewujudkan Asta Cita
- Baru Dirilis Awal Januari, Andal by Taspen Telah Diunduh Lebih Dari 1 Juta Peserta