Detik-detik Ayah Bimbim Meninggal Dunia pada Usia 88 Tahun

jpnn.com, JAKARTA PUSAT - Pemain drum Slank, Bimbim membeberkan penyebab sang ayah, Sidharta M Soemarno meninggal dunia.
Bimbim menjelaskan sang ayah menderita riwayat komplikasi penyakit sejak lama.
Adapun penyakit yang diderita, yakni paru-paru, jantung hingga gagal ginjal.
Sebelum meninggal dunia, ayah Bimbim sempat dilarikan ke rumah sakit karena menggigil.
"Bokap, kan, memang sudah setahun terakhir ini udah sering keluar masuk rumah sakit," kata Bimbim di TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat, Selasa (5/3).
Dia menerangkan, sang ayah sengaja ditidurkan oleh dokter selama dirawat di rumah sakit.
Upaya tersebut agar ayah Bimbim tidak merasakan sakit yang parah akibat komplikasi penyakit yang diderita.
Bimbim menyebut para dokter sudah berupaya memberikan perawatan maksimal.
Detik-detik ayah Bimbim meninggal dunia pada usia 88 tahun, memiliki riwayat komplikasi penyakit.
- Kebakaran Kapal di Lamongan, 2 Orang Meninggal Dunia
- Banjir Probolinggo, 1 Warga Meninggal Dunia
- Mobil Terjun ke Laut di Tanjungpinang, Pengemudi Meninggal Dunia
- Fikri Jufri
- PT NWR Salurkan Rp 314 Juta untuk Ahli Waris Korban Kecelakaan Maut di Sungai Segati
- Pendakian ke Puncak Carstensz Disetop Sementara