Detik-detik Bentrok di Dekat Lokasi KLB Demokrat, Ada yang Lemas Masih juga Dihajar
jpnn.com, DELISERDANG - Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat digelar di Sibolangit, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara.
Jumat (5/3), KLB menetapkan Jenderal (Purn) Moeldoko sebagai Ketua Umum DPP Partai Demokrat periode 2021-2025 dan Marzuki Alie sebagai Ketua Dewan Pembina.
Partai Demokrat Sumut sebelumnya mendesak kepolisian membubarkan KLB yang bertujuan melengserkan AHY dari kursi ketum itu.
"Kami meminta kepolisian membubarkan, jika ada KLB ilegal Partai Demokrat di Sumut. DPD Partai Demokrat Sumut kini sedang mengupayakan agar kegiatan-kegiatan ilegal atau terselubung yang mengatasnamakan Partai Demokrat dibatalkan atas nama hukum," ucap Plt Ketua DPD Partai Demokrat Sumut, Heri Zulkarnain Hutajulu.
Bahkan partai yang didirikan pada 9 September 2001 di era Presiden Megawati Soekarnoputri tersebut, sampai membentuk tiga tim untuk membubarkan paksa KLB Partai Demokrat yang dilaksanakan di Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang, Sumut, Jumat (5/3).
Subanto, Tim Hukum DPD Partai Demokrat Sumut menjelaskan partai ini membentuk tim pembubaran.
Tim pertama di lokasi guna memantau dan membubarkan pelaksanaan KLB.
Sedangkan tim kedua memiliki tugas sebagai tim yang melaporkan pelaksanaan KLB di wilayah hukum Polrestabes Medan.
KLB Partai Demokrat di Sibolangit diwarnai bentrok kader dari dua kubu, sampai ada yang terlihat lemas tak berdaya.
- Kementrans Bakal Revitalisasi Kawasan Transmigrasi untuk Mendukung Pertumbuhan Ekonomi 8%
- Status Tersangka Denny Indrayana di Kasus Payment Gateway Harus segera Dieksekusi
- Demokrat Minta Auditor BPK Diusut Terkait Jual Beli Opini WTP
- Irwan Demokrat Optimistis AHY Bakal Sukses Pimpin Kemenko Baru di Pemerintahan Prabowo
- Irwan Demokrat Sebut Pidato Presiden Prabowo Mengharukan
- Raih Gelar Doktor dari Universitas Airlangga, Herzaky Mengaku Terinspirasi AHY