Detik-Detik Bom Bunuh Diri di Polsek Astana Anyar, Toko Yusuf Bergetar

jpnn.com - BANDUNG - Kapolrestabes Bandung Kombes Aswin Sipayung mengatakan pelaku bom bunuh diri di Polsek Astana Anyar (Astanaanyar) sempat menerobos barisan anggota Polri yang sedang apel pagi, Rabu (7/12).
"Di Polsek Astana Anyar sedang apel. Satu orang laki-laki masuk mengacungkan senjata tajam, menerobos barisan apel. Anggota menghindar dan terjadi ledakan. Pelaku membawa bom," kata Aswin kepada awak JPNN Jabar.
Kejadian itu sekitar pukul 08.30 WIB.
Aswin menyebutkan pelaku membawa bahan peledak.
Pelaku meninggal di lokasi kejadian.
Sementara itu, warga sekitar Yusuf Hamdani mengatakan dia mendengar ledakan ketika sedang menjaga toko.
Suara tersebut datang dari arah markas Polsek Astana Anyar.
"Pas mau cek ternyata ada asap keluar. Polisi berlarian," ujarnya.
Pelaku bom bunuh diri di Polsek Astana Anyar menerobos barisan. Yusuf melihat polisi berlarian.
- Dugaan KDRT Wanita di Bandung, Polisi Ungkap Fakta Ini
- Aplikasi Kasir Online Kantong UMKM Dorong Pelaku Usaha Bandung Melek Teknologi
- Harga Bahan Pokok Turun, Satgas Pangan Peringatkan Pedagang Pasar Gedebage
- Begini Ketersediaan Hingga Harga Bahan Pokok di Bandung Menjelang Lebaran
- Pikap Tabrak Honda Brio di Flyover Pasopati Bandung, Begini Kronologi Kecelakaan
- Farhan Sayangkan Ulah Massa Merusak Fasum hingga Bank