Detik-Detik Habib Bahar Ditembak OTK, Mobil Hitam Membuntuti, Darah Bercucuran

jpnn.com, KOTA BOGOR - Ichwan Tuankotta mengungkapkan detik-detik insiden penembakan yang dilakukan orang tak dikenal kepada Habib Bahar bin Smith pada Jumat (12/5).
Menurut dia, sebelum kliennya dieksekusi, sempat ada sebuah mobil yang membuntuti ulama kelahiran Manado itu.
"Iya ada mobil kijang warna hitam doff (membuntuti)," kata Ichwan dikutip dari Antara, Senin (15/5).
Dia menuturkan peristiwa penembakan itu terjadi pukul 20.32 WIB, Jumat (12/5) di jalan dekat Pusat Pengembangan (Pusbang) SDM Aparatur Perhubungan di Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Lokasinya tidak jauh dari Pondok Pesantren (Ponpes) Tajul Alawiyyin Pabuaran yang dipimpin Bahar bin Smith.
Saat itu, kata dia, Bahar bin Smith sedang dari arah ponpes menuju Jalan Raya Parung, menjajal mobil yang baru diperbaiki.
Namun, belum sampai ke jalan raya, penceramah yang khas dengan rambut pirang itu sudah menyadari sedang dibuntuti orang lain.
"Habib lagi mengetes mobil mau keluar, ke jalan raya, tetapi tidak sampai ke jalan raya. Benar (ditembak) di perut, itu di polisi kan sudah rilis tuh, itu benar," ujar Ichwan.
Habib Bahar bin Smith menjadi korban penembakan oleh orang tak dikenal (OTK). Kasus itu kini tengah ditangani aparat kepolisian.
- Pegawai RSJ Provinsi Kalbar Disiram Air Keras oleh OTK, Polisi Selidiki
- Mobil Ketua YLBH-KI Aceh Barat Dibakar OTK, Polisi Langsung Bergerak
- Polda Lampung Ungkap Hasil Forensik Peluru yang Menewaskan 3 Polisi di Lokasi Sabung Ayam
- Korban Penusukan Brutal di Semarang Bernama Pak Harto, Begini Kondisinya
- Ada Senjata Laras Panjang & 3 Butir Peluru di Lokasi Sabung Ayam, Siapa Pemiliknya?
- Sedang Menunggu Bus, Pria di Bandung Dikeroyok OTK