Detik-Detik Mencekam Kapal yang Ditumpangi Keluarga Ayu Anjani Tenggelam
jpnn.com, JAKARTA - Adik Ayu Anjani, Anne April menceritakan detik-detik insiden kapal yang menyebabkan ibu serta saudaranya meninggal dunia.
Anne April menuturkan dia dan mendiang adiknya, Annisa Fitriani serta sang ibu, Jumiatun Widaningsih tidur di kamar terpisah.
Anne bersama suami dan kedua anaknya tidur di kamar tengah, sedangkan ibu serta Annisa di kamar bawah.
"Saya enggak tahu ibu saya mau pindah ke bawah, tetapi saya sudah tahu adik saya mau tidur di bawah," ujar Anne April di kawasan Cikarang Utara, Bekasi, Rabu (29/6) malam.
Semula, mendiang Annisa sempat ingin tidur di kamar tengah dengan Anne.
Sebab mendiang adiknya merasa terganggu dengan suara mesin yang berada dekat kamar.
Anne pun mengajak adiknya untuk tidur sama-sama di kamarnya itu.
"Mungkin dia bilang sama mama saya, enggak dikasih mungkin ya, karena saya, kan, sama suami," kata Anne.
Adik Ayu Anjani, Anne April menceritakan detik-detik insiden kapal yang menyebabkan ibu serta saudaranya meninggal dunia.
- Nelayan yang Tenggelam di Muara Cikaso Belum Ditemukan
- Kapal Tenggelam di Perairan Karimunjawa, 11 ABK Dievakuasi Tim SAR
- Kapal Pancung Tenggelam di Perairan Belakangpadang Batam, 1 Orang Meninggal Dunia
- ABK yang Tenggelam di Perairan Ujunggenteng Masih Dicari Petugas
- Kapal Tenggelam di Tapanuli Tengah, 12 Penumpang Dievakuasi Tim SAR Gabungan
- Korban Kapal Samarinda Bertambah Jadi 57 Orang