Detik-Detik Menegangkan Perampok Menyandera 3 Perempuan, Lihat Itu Tampangnya
jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Jajaran Kepolisian Sektor (Polsek) Jagakarsa, Jakarta Selatan, sempat melepaskan tembakan peringatan saat menangkap pelaku perampokan disertai penyanderaan berinisial D (22) di salah satu kantor perusahaan pegadaian.
Peristiwa perampokan itu terjadi di Pegadaian Indogadai Jalan Mohamamd Kahfi II, Cipedak, Jagakarsa, Jakarta Selatan pada Senin (13/12) sekitar pukul 20.05 WIB.
Kombes Endra Zulpan mengatakan saat kejadian pelaku menggunakan senjata jenis airsoftgun. Bahkan sempat terdengar bunyi letusan senjata.
"Tersangka diamankan dengan inisial D (22), kemudian ini korbannya adalah pegawai indogadai," kata Zulpan saat jumpa pers di Mapolres Metro Jakarta Selatan, Selasa (14/12).
Ketiga korban yang sempat disandera merupakan pegawai Indogadai yang berjenis kelamin perempuan. Mereka ialah UKH (21), DNA (20), dan SR (23).
Perwira menengah Polri itu kemudian membeberkan kronologis kejadian perampokan disertai penyanderaan.
Mulanya, pelakupura-pura menggandaikan laptop bermerek Accer dan Ponsel merek Oppo di pegadaian itu.
Saat itu, pelaku dilayani salah satu pegawai berinisial SR.
Seorang perampok menyandera 3 perempuan pegawai pegadaian di Jagakarsa, Jakarta Selatan, sangat menegangkan.
- Rumah di Tangsel Dirampok, Brankas Berisi Rp 5 Miliar Digasak Pelaku
- Badai Emas Pegadaian Periode III Masih Berlanjut, Waspada Terhadap Penipuan!
- Bantu Korban Erupsi Gunung Lewotobi, Pegadaian Hadir untuk Masyarakat Bukan Hanya Soal Bisnis
- Pegadaian Salurkan Bantuan kepada Warga Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi
- Dirut Pegadaian Raih Penghargaan sebagai Tokoh Pendukung Inklusivitas Keuangan
- Dirut Pegadaian: Bersama Kita Dukung Agar Produk UMKM Bisa Naik Kelas Hingga Mendunia