Detik-Detik Pelemparan Masjid Nurul Jamil Dago, Ada Pria Telanjang Dada
Syaiful, sebagai saksi sekaligus pengurus DKM, menyerahkan pemeriksaan kepada pihak kepolisian.
“Saat ditanya warga, dia memang mengaku gila. Tapi pihak kepolisian juga belum bisa dikategorikan gila karena belum ada pemeriksaan kejiwaan dan lain-lain,” jelasnya.
“Ke depannya akan mengintensifkan pengamanan, kami akan tingkatkan khususnya saat malam dan subuh. Kami juga akan berkoordinasi dengan pihak kemanan setempat ya, seperti linmas,” pungkas Syaiful.
Terpisah, Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol Ulung Sampurna Jaya meminta masyarakat tetap tenang dan waspada.
Masyarakat juga diminta tetap saling menjaga dan mengingatkan. Ulung juga mengimbau agar tak terpancing dengan isu-isu yang belum tentu benar.
“Apabila ada informasi yang diperlukan, silakan menghubungi bhabinkamtibmas, ke polsek atau ke koramil terdekat,” katanya.
Pihaknya, sambung Ulung, masih mendalami terkait motif dari pelaku pelemparan. Ulung menyebut yang bersangkutan tidak memiliki pekerjaan.
“Saat ini motifnya masih kami dalami, yang jelas dengan tindakan pelemparan ini, itu yang kami proses dulu unsur perbuatannya. Pelaku tidak memiliki pekerjaan, sebagai pengangguran, jadi mondar-mandir saja,” terangnya.
Seorang pengurus Masjid Nurul Jamil Dago yang menjadi salah seorang saksi mata, menceritakan kejadian menegangkan itu.
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius
- Banjir Merendam 2.014 Rumah di Kabupaten Bandung, 12.250 KK Terdampak
- Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun
- Digikomfest 2024 Dorong Keterbukaan Informasi Publik Perangkat Daerah
- Kapolres Banyuasin Membagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa SDN 13 Air Kumbang