Detik-Detik Penangkapan Penembak Mati Ansari, Polisi Tidak Beri Ampun, Dooor!

jpnn.com, JAMBI - Kasus penembakan yang menewaskan Ansari, 55, warga Desa Lubuk Bedorong di lokasi penambangan emas tanpa izin (peti) akhirnya terungkap.
Pelaku penembakan berinisial ZZ telah ditangkap Tim Opsnal Satuan Reskrim Polres Sarolangun.
“Iya, pelaku penembakan tersebut sudah ditangkap,” ujar Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol Mulia Prianto, di Jambi, Selasa (28/12).
Mulia mengatakan penembakan itu yang mengakibatkan korban atas nama M Anasri meninggal dunia terjadi pada 5 Juli 2021.
“Korban tewas ditembak di lokasi penambangan emas tanpa izin atau peti,” ungkapnya.
Setelah menembak mati korban, pelaku langsung melarikan diri.
Berbekal informasi dari masyarakat atas keberadaan pelaku, kemudian Tim Opsnal Sat Reskrim Polres Sarolangun langsung bergerak.
“Pelaku ditangkap di tempat persembunyiannya di Desa Lesung Batu, Muratara, Sumatera Selatan,” ujarnya.
Kasus penembakan yang menewaskan Ansari, 55, warga Desa Lubuk Bedorong di lokasi penambangan emas tanpa izin (peti) akhirnya terungkap.
- KKB Tembak Mati Iptu (Purn) Djamal Renhoat
- Detik-Detik Motor Terbakar di SPBU di Merangin, Lihat
- Berkas Perkara Penembakan 3 Polisi di Lampung Diserahkan ke Denpom TNI
- Penembakan di Lokasi Judi Sabung Ayam Diduga Terencana, Sahabat Polisi: Pelaku Harus Dihukum Berat
- Anak Bos Rental Mobil: Kami Belum Bisa Memaafkan Para Pelaku Penembakan
- Ini Kata Komnas HAM soal Kasus 3 Polisi Diduga Ditembak Oknum TNI