Detik-Detik Penangkapan Penjahat di Kafe Semarang, Bak Film Aksi, Dor Dor Dor

"Sabu tersebut merupakan milik saudara Sigit yang masih dalam penyelidikan dan kedua tersangka merupakan kurir," ungkap dia.
Kombes Irwan mengatakan dari kejadian penyergapan tersebut seorang anggota polisi dan TNI mengalami luka-luka akibat ditabrak pelaku.
Briptu Vijay Al Rasyid dari kesatuan opsnal mengalami luka memar kaki akibat terlindas mobil pelaku.
Anggota TNI bernama Ahmad Purwanto juga mengalami luka.
Terdapat tiga kendaraan roda empat juga rusak akibat ditabrak mobil pelaku.
Para pelaku dijerat Pasal 132 ayat (1) Jo Pasal 114 ayat (2) subsider Pasal 132 ayat (1) Jo Pasal 112 ayat (2) Undang-undang RI Nomor Tahun 2009 tentang Narkotika.
"Selanjutnya pelaku dan barang bukti diamankan di Kantor Satresnarkoba Polrestabes Semarang guna penyidikan lebih lanjut," pungkas Kombes Irwan. (mcr5/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Penangkapan terhadap penjahat di Kota Semarang bak sebuah film aksi. Beberapa tembakan dilepaskan, anggota polisi dan TNI terluka
Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha
- Polisi Bongkar Home Industry Tembakau Sintetis di Cimahi
- Pengadilan Tinggi Medan Perkuat Hukuman Seumur Hidup Untuk Kurir Sabu-Sabu
- Duterte Disebut Sebagai Sosok Tegas & Tidak Pandang Bulu dalam Memberantas Narkoba
- Pasien Rehabilitasi Narkoba Tewas Dianiaya di Semarang, 12 Orang Jadi Tersangka
- Soedeson Tandra DPR Apresiasi Kapolri Menindak Tegas Kepada Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar
- Eks Kapolres Ngada jadi Tersangka Asusila, Terancam Dipecat dari Polri