Detik-Detik Penembakan Bos Rental Mobil di Tangerang, Pelaku Oknum TNI AL

Peristiwa penembakan terjadi di rest area KM 45 Tol Tangerang-Merak, Jayanti, Kabupaten Tangerang, Banten, pada Kamis (02/01) dini hari. Atas kejadian itu, terdapat dua orang menjadi korban, yakni berinisial IAR dan RAB.
Satu dari dua korban itu adalah bos rental, yakni ayah kandung dari Rizky yang kini telah dinyatakan meninggal dunia setelah terkena peluru di bagian dadanya.
Sebelumnya, terduga pelaku penembakan yang merupakan oknum TNI AL dilaporkan telah ditangkap personel Polisi Militer Angkatan Laut (Puspomal).
Kabar penangkapan itu disampaikan Komandan Pusat Polisi Militer TNI Mayjen Yusri Nuryanto ketika menanggapi peristiwa penembakan di rest area KM 45 Tol Tangerang-Merak.
"Pelaku sudah diamankan di Puspomal," kata Mayjen Yusri di Jakarta, Jumat.
Yusri tidak menjelaskan secara rinci mengenai kronologi penangkapan dan identitas pelaku penembakan tersebut. Dia juga belum dapat menjelaskan motif dari penembakan.(ant/jpnn)
Beginilah detik-detik penembakan bos rental mobil hingga korban tewas di rest area daerah Tangerang. Pelaku oknum TNI AL sudah ditangkap.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Tangerang Jadi Lokasi Terpopuler, LPKR Perluas Penawaran Produk di Park Serpong
- Aipda Robig Penembak Siswa SMK di Semarang Minta Dibebaskan
- Usut Kasus Korupsi di Kemenhan, KPK Panggil eks Direktur DKB
- Innalillahi, Santri Tenggelam di Bekas Galian Tanah Proyek Tol Ogan Ilir
- Toyota Hiace Tabrak Truk di Aceh Timur, 1 Tewas
- Wanita yang Tewas di Magetan Dilaporkan Hilang Sejak Maret