Detik-Detik Polisi Membantu Ibu Melahirkan di Kapal Patroli
jpnn.com, KUPANG - Seorang ibu bernama Gia Ginatri (32) melahirkan bayi di dalam kapal patroli milik Direktorat Kepolisian Perairan dan Udara Polda Nusa Tenggara Timur, saat dalam perjalanan dari daerah terpencil di Pulau Messah menuju Labuan Bajo, Manggarai Barat.
Anggota Ditpolairud Polda NTT turut menolong ibu tersebut melahirkan di dalam kapal patroli bernama Pulau Raijua XXII-3005 itu.
"Aparat Ditpolairud di Labuan Bajo mendapatkan informasi soal itu bahwa di Pulau Messah ada ibu yang hamil dan membutuhkan pertolongan melahirkan," kata Kabid Humas Polda NTT AKBP Ariasandy kepada wartawan di Kupang, Selasa (28/6).
Ibu tersebut diketahui dirujuk ke Puskesmas Labuan Bajo, Manggarai Barat, karena mau melahirkan. Di Pulau Messah sendiri, tidak terdapat fasilitas yang memadai dalam persalinan.
Mendapatkan informasi tersebut, empat personel Ditpolairud Polda NTT dan satu personel Pamobvit Polres Manggarai Barat dipimpin oleh Bripka Willfridus Kein bergegas menuju Pulau Messah.
Mereka langsung mengevakuasi pasien tersebut bersama dua bidan untuk dibawa ke Puskesmas Labuan Bajo.
Di tengah laut, dalam perjalanan menuju ke Labuan Bajo, pasien dilihat menunjukkan tanda-tanda mau melahirkan.
Menghadapi situasi darurat tersebut, aparat kepolisian yang ada di atas kapal dengan sigap menyiapkan berbagai peralatan dan keperluan yang dibutuhkan oleh bidan agar proses persalinannya berjalan lancar.
Detik-detik polisi membantu seorang ibu melahirkan di atas kapal patroli bernama Pulau Raijua XXII-3005 itu milik Ditpolairud Polda NTT.
- Kabagops Polres Solok Selatan Langsung Serahkan Diri Seusai Tembak Mati Kasat Reskrim
- Markas Judol di Leuwipanjang Bandung Digerebek, Berkamuflase jadi Toko Pakaian
- 5 Berita Terpopuler: Siap-Siap Perubahan Penempatan Guru PPPK, Ada yang Menolak, Ternyata
- Ronny Bicara Putusan MK, Anggota TNI & Polri Kena Pidana Kalau Tak Netral
- Bamsoet Minta Polri Jerat Bandar Narkoba Dengan Pasal Tindak Pidana Pencucian Uang
- Ulas Putusan MK, Megawati Bicara Sanksi Pidana Bagi ASN & Anggota TNI/Polri yang Tak Netral