Devano Danendra Ciptakan Lagu OST My Nerd Girl 2

jpnn.com, JAKARTA - Aktor sekaligus musikus Devano Danendra akan berperan sebagai Reyhan dalam serial My Nerd Girl 2.
Tak hanya sebagai pemain, Devano didapuk Screenplay Films untuk menciptakan 2 soundtrack serial tersebut.
"Memang dari pihak Screenplay-nya minta lagu dan akhirnya aku bisa nulis," kata Devano saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (27/6).
Putra Iis Dahlia itu mengaku senang bisa dipercaya menulis lagu untuk My Nerd Girl 2.
Dia juga antusias karena akhirnya bisa kembali menulis lagu setelah sekian lama.
"Bisa kembali berkarya, setelah sekian lama enggak nulis," ujanya.
Menariknya, lagu Devano menulis 2 lagu ini di tengah-tengah istirahat syuting serial tersebut.
Devano mengaku sulit menjelaskan secara detail mengenai proses pembuatan lagunya, karena tercipta atas dasar spontanitas.
Aktor sekaligus musikus Devano Danendra menciptakan lagu untuk soundtrack serial My Nerd Girl 2.
- Imelda Therinne Ungkap Keseruan Syuting Bareng Kekasih
- Bioskop Dilarang Putar Film Saat Berbuka Puasa dan Tarawih, Panti Pijat Harus Tutup
- 3 Berita Artis Terheboh: Kabar Terkini Kasus Sukatani, Ibunda Thariq Bicara Perubahan
- Dipercaya Perankan Karakter Norma, Tissa Biani Minta Izin Langsung
- Demi Film Norma: Antara Mertua dan Menantu, Nunung Sampai Jatuh ke Got
- Film Samawa Segera Tayang di Bioskop, Begini Sinopsisnya