Dewa United Cari Bibit Pebasket Muda Lewat Turnamen Elite Pro Championship

Dewa United Cari Bibit Pebasket Muda Lewat Turnamen Elite Pro Championship
Acara konferensi pers turnamen Elite Pro Championship (EPC) 2024 untuk KU-21 yang digagas tim basket Dewa United, Sabtu (2/11/2024) di Dewa United Arena, Banten. Foto: Dokumentasi Dewa United

jpnn.com - Tim basket Dewa United Banten menggelar turnamen Elite Pro Championship (EPC) 2024 untuk KU-21.

Ajang ini sekaligus pencarian bibit potensial untuk Dewa United serta basket Indonesia.

Presiden Dewa United Michael Oliver Wellerz mengungkapkan Elite Pro Championship digelar melakukan proses pembinaan secara konsisten. 

"Elite Pro Championship menjadi wadah pembinaan bagi bola basket nasional secara luas."

"Selain itu, Elite Pro Championship juga menjadi sarana bagi bibit muda untuk merasakan atmosfer pertandingan di salah satu court terbaik yang ada di Indonesia, yakni Dewa United Arena," ucap Owe.

General Manager Dewa United Wijaya Saputra menambahkan EPC digelar sebagai wujud untuk memberikan kesan eksklusifitas bagi para peserta. 

Pria yang akrab disapa Wijin tersebut memastikan ajang EPC akan rutin digelar setiap tahunnya. 

"Karena tujuan awalnya pembinaan, kami akan mencoba konsisten menggelar Elite Pro Championship. Ke depannya kami akan menyesuaikan dengan jadwal IBL karena Dewa United Arena juga rutin digunakan oleh tim." 

Dewa United Banten coba cari bibit pebasket muda dengan menggelar turnamen Elite Pro Championship (EPC) 2024 untuk KU-21

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News