Dewa United vs RANS: Karim Rossi Sudah Bisa Kembali Perkuat Tuan Rumah
jpnn.com, JAKARTA - Striker Dewa United Karim Rossi optimistis bisa turun menghadapi RANS Nusantara FC di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Sabtu (1/10).
Rossi memang sempat absen satu laga kala menghadapi PSM Makassar akibat akumulasi kartu kuning.
"Jujur, saya sedih tidak bisa berada di lapangan saat pertandingan melawan PSM. Namun, tim sudah bermain dengan baik dan menurut saya pantas mendapatkan tiga poin," kata Rossi dalam laman resmi klub, Rabu.
Penyerang asal Swiss itu pun mengaku sangat antusiastis bisa kembali bermain dan membantu tim meraih hasil terbaik.
"Sekarang saya siap kembali untuk pertandingan berikutnya. Tentunya saya sangat bersemangat dan kami berharap bisa mendapat tiga poin karena akan bermain di hadapan fan," kata dia.
Mengenai kekuatan RANS Nusantara FC, Rossi menyoroti dua hal, yakni soal posisi mereka dalam klasemen, dan hasil yang diraih Makan Konate cs dalam laga terakhirnya.
"RANS cukup dekat dengan kami di klasemen dan mereka berhasil mendapat poin penuh di pertandingan terakhir. Mereka juga punya pemain bagus dengan pengalaman di kompetisi ini," ujar Rossi.
Rossi dan tim akan berusaha semaksimal mungkin memberikan penampilan terbaik untuk menang.
Striker Dewa United Karim Rossi optimistis bisa turun menghadapi RANS Nusantara FC di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Sabtu (1/10).
- Dewa United Cari Bibit Pebasket Muda Lewat Turnamen Elite Pro Championship
- Liga 1: Pelatih Persik Waspadai Jam Terbang Persib Bandung di Level Asia
- Hasil Liga 1: Dewa United Meremukkan Semen Padang 8-1
- Onde Mande! Semen Padang Vs Dewa United 0-4 di Babak Pertama
- Semen Padang Vs Dewa United Sore Ini, Berat Buat Tuan Rumah
- Semen Padang Vs Dewa United: Tamu Tak Takut Penonton di Stadion Haji Agus Salim