Dewan Monitoring Unas
Sabtu, 16 April 2011 – 14:31 WIB

Dewan Monitoring Unas
SINTANG - Anggota DPRD Kabupaten Sintang, Provinsi Kalimantan Barat, akan memonitoring kegiatan Ujian Nasional (Unas) yang dilaksanakan Senin (18/4) mendatang. Melalui Komisi III, monitoring tersebut akan dilaksanakan di kota Sintang dan kecamatan disekitarnya.
"Ini hanya monitoring, bukan mengawasi dengan temuan di lapangan. Kami hanya melihat proses kegiatan dan pelaksanaannya saja,"Â ungkap Sekretaris Komisi III DPRD Kabupaten Sintang Terry Ibrahim, saat ditemui di ruang kerjanya, Jumat (15/4).
Baca Juga:
Terry mengatakan, dalam hal ini, pihaknya telah berkoordinaso dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Sintang, dan monitoring yang dilaksanakan di Kota Sintang dan sekitarnya untuk SMU dan SMK ini akan melibatkan seluruh anggota dewan. Sedangkan untuk pengawasan ujian selanjutnya yaitu untuk SMP dan SD sederajat, akan dilaksanakan monitoring sampai ke seluruh wilayah Kabupaten Sintang, sesuai dengan daerah pemilihan masing-masing anggota dewan.
"Dinas Pendidikan menyambut baik upaya kita tersebut. Untuk ujian selanjutnya kita libatkan anggota dewan untuk memonitoring di masing-masing wilayah pemilihannya, sehingga mereka akan lebih mudah dalam melihat proses pelaksanaan ujiannya,"Â kata dia.
SINTANG - Anggota DPRD Kabupaten Sintang, Provinsi Kalimantan Barat, akan memonitoring kegiatan Ujian Nasional (Unas) yang dilaksanakan Senin (18/4)
BERITA TERKAIT
- EF Kids & Teens Kini Menjadi English 1, Wajah Baru Pendidikan Bahasa Inggris
- CIES 2025: Tanoto Foundation Ungkap Strategi Efektif Pelatihan Guru
- 28 PTN Top Siapkan 17.909 Kursi Jalur SMMPTN-Barat 2025
- Ini Tujuan Bea Cukai Kenalkan Peran dan Fungsinya Kepada Murid TK hingga SMK
- ELSA Bangun Kolaborasi Dunia Industri dan Akademik, Gelar Campus Visit ke Jogja
- Mendikdasmen Ungkap Pesan Penting Prabowo soal Kualitas Pendidikan Dasar