Dewan Syura PKB Kawal Upaya Pemenangan Khofifah
jpnn.com - JAKARTA - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tak mau setengah-setengah mengusung Khofifah Indar Parawansa sebagai calon gubernur pada Pilkada Jawa Timur 2013. PKB pun akan berupaya habis-habisan agar Khofifah yang berpasangan dengan Herman S Sumawiredja bisa terpilih sebagai gubernur dan wakil gubernur Jatim periode 2013-2018.
Menurut Sekretaris Dewan Syuro PKB, Andi Muawiyah Ramly, konsolidasi dalam rangka memenangkan Khofifah dilakukan di seluruh tingkatan pengurus partai pimpinan Muhaimin Iskandar itu. "Semua pengurus dari DPP PKB hingga tingkat ranting di Jawa Timur harus menyukseskan Pilgub Jatim. Semua bergerak untuk memenangkan Khofifah," ujar Andi di Jakarta, Jumat (16/8).
Lebih lanjut anggota DPR RI dari daerah pemilihan Gresik-Lamongan itu menambahkan, upaya memenangkan Khofifah juga melibatkan seluruh calon legislatif (caleg) PKB di Jatim. Karenanya, caleg PKB baik untuk kursi DPR, DPRD provinsi maupun kabupaten/kota di Jatim diinstruksikan ikut berjuang memenangkan pasangan calon berjuluk BerKah itu.
Andi menambahkan, seluruh anggota DPR RI dari PKB maupun calegnya di Jatim diminta fokus menjalankan instruksi partai untuk memenangkan Khofifah. "Setiap anggota DPR RI, caleg DPR RI, DPRD provinsi dan kabupaten/kota di Jawa Timur diminta untuk tidak meninggalkan Jawa Timur sejak tanggal 18 Agustus 2013," tegasnya. (jpnn)
JAKARTA - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tak mau setengah-setengah mengusung Khofifah Indar Parawansa sebagai calon gubernur pada Pilkada Jawa Timur
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Data dari Laman KPU: Pramono-Rano Unggul, Kantongi 50,07 Persen Suara
- Rusuh Pilkada, 94 Orang Terluka 40 Rumah Dibakar
- Pernyataan Penjabat ini Tentang Hasil Pilkada Patut Jadi Contoh
- Dihubungi SBY dan AHY, Calon Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho Dapat Ucapan Selamat
- PDIP Keok di Kandang Sendiri karena Prabowo dan Jokowi
- Hasil Quick Count Poltracking untuk Pilgub Jatim: Khofifah-Emil Menang Telak 59,22 Persen